>

Berikut 10 Prodi Paling Diminati di Unja Menjelang SNPMB

Berikut 10 Prodi Paling Diminati di Unja Menjelang SNPMB

Kampus Universitas Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Memilih Program Studi (Prodi) mungkin menjadi keputusan yang cukup sulit bagi sebagian besar calon mahasiswa.

Ada beberapa cara untuk menentukan Prodi yang sesuai, yaitu dengan mengetahui minat dan bakat apa yang dimiliki calon mahasiswa. Dari minat dan bakat tersebutlah calon mahasiswa akan dapat menemukan referensi Prodi terbaik untuk menempuh pendidikan tinggi.

Pemilihan Prodi sendiri akan berpengaruh pada jenjang karier di masa depan. Tentu saja hal ini juga disesuaikan dengan kondisi gejolak ekonomi global secara umum dan ekonomi Indonesia secara khusus. Laju pertumbuhan ekonomi di Indonesia akan mendorong tingginya kebutuhan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Sebagai bahan referensi para calon mahasiswa baru Universitas Jambi (UNJA), berikut ini 10 Prodi yang paling banyak diminati dan menjadi favorit calon mahasiswa pada 2022 melalui jalur SNMPTN atau yang pada tahun 2023 berubah nama menjadi SNBP. Data di bawah ini dirangkum berdasarkan https://sidata-ptn-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id, Kamis (15/2/2023).

1. Manajemen FEB

Manajemen adalah Prodi yang mempelajari mengenai bagaimana mengelola bisnis dan ekonomi, dengan lebih terfokus pada kegiatan mengelola, merencanakan, dan mengatur (manajemen) semua proses untuk mencapai tujuan. Mahasiswa jurusan manajemen mempelajari tentang bagaimana cara memahami dan menggunakan sumber daya yang ada untuk mencapai suatu tujuan. Semua ilmu tersebut adalah bagian dari manajemen yang pada dasarnya diperuntukkan agar mahasiswa bisa menerapkan keilmuan tersebut secara langsung, tidak hanya dalam bentuk teori saja.

2. Sistem Informasi FST

Prodi Sistem Informasi adalah bidang keilmuan yang menggabungkan ilmu komputer dengan bisnis dan manajemen. Di Prodi ini para mahasiswa akan belajar bagaimana mengidentifikasi kebutuhan dan proses bisnis perusahaan berdasarkan data-data yang dimiliki perusahan, kemudian merancang sistem yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Selain belajar teknik pemrograman, mahasiswa juga dituntut untuk mempelajari proses bisnis yang ada di perusahaan. Oleh karena itu, lulusan Prodi Sistem Informasi diharapkan dapat mengembangkan sebuah sistem pengolahan data dari berbagai sumber untuk dapat disajikan sebagai informasi yang bermanfaat.

3. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) FKIP

PGSD adalah Prodi yang memberi bekal tentang bagaimana caranya menjadi seorang pendidik sekaligus pengajar bagi siswa-siswi tingkat Sekolah Dasar. Mahaiswa akan mempelajari berbagai macam materi pelajaran. Mahasiswa PGSD mempelajari banyak bidang ilmu di dalamnya, mulai dari Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, PPKn, dll. Selain itu, mahasiswa PGSD juga mempelajari cara membuat rencana pembelajaran, media pembelajaran, dan metode mengajar yang inovatif. Bukan hanya materi belajar, ada juga pengetahuan lain yang akan didalami seperti cara memahami karakter dan pengembangan kepribadian siswa, seperti disiplin, sopan santun, berjiwa sosial, dan sebagainya. Bagi calon mahasiswa yang ingin turut andil mencerdaskan kehidupan bangsa melalui pendidikan, bisa memilih Prodi PGSD ketika melanjutkan studi di UNJA nanti.

4. Kedokteran FKIK

Kedokteran menjadi salah satu Prodi yang banyak diincar dan tentu saja banyak diminati. Lulusan Prodi ini seakan tak pernah padam untuk dibutuhkan, apalagi pada masa depan dan pandemi yang baru saja dilewati. Prospek kerja lulusan Kedokteran bukan hanya bekerja di rumah sakit, setelah lulus S1 Kedokteran dan mengambil Profesi Dokter, membuka praktek dokter akan menjadi salah satu hal yang bisa menjadi jaminan para lulusan. Apabila lulusan Kedokteran ingin melayani masyarakat dan negara dengan sepenuh hati, maka jangan ragu memilih prodi kedokteran sebagai Prodi terbaik.

5. Ilmu Hukum FH

Ilmu Hukum adalah Prodi yang mempelajari berbagai sistem hukum yang berkaitan dengan kehidupan di masyarakat. Di Prodi Ilmu Hukum, mahasiswa akan belajar mengenai perundang-undangan negara dan termasuk di dalamnya hukum dasar (konstitusi, hukum perdata, hukum dagang, hukum tata negara, hukum pidana, hukum tata pidana, hingga hukum internasional) dengan cakupan yang cukup luas. Pada akhir masa kuliah, biasanya mahasiswa Prodi ini dituntut untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh selama kuliah melalui magang di berbagai firma hukum, lembaga pengadilan, dan juga kantor kejaksaan. Lulusan Prodi ini diharapkan dapat menguasai dengan baik hukum dan sistem hukum di Indonesia, mempunyai keterampilan dan pengetahuan ilmiah untuk mengembangkan hukum, peka terhadap permasalahan keadilan dan masyarakat, mampu mengenali dan menganalisis permasalahan hukum, serta mampu menerapkan hukum dan peraturan perundang-undangan untuk menyelesaikan masalah hukum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: