>

Satu Unit Sepeda Motor Raib Digondol Maling, Aksi Terpantau CCTV

Satu Unit Sepeda Motor Raib Digondol Maling, Aksi Terpantau CCTV

Satu Unit Sepeda Motor Raib Digondol Maling, Aksi Terpantau CCTV--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Satu unit sepeda motor Honda Beat raib digondol maling di Halaman Kantor Perbakin Jambi, pada Minggu (13/11) kemarin.

Pelaku saat melancarkan aksinya hanya seorang diri dengan mengenakan helm hitam dan kaos, hal ini diketahui dari rekaman kamera CCTV.

Dalam rekaman CCTV tersebut ditayangkan aksi pelaku yang berusaha membobol switch kontak sepeda motor yang lain.

Hal ini juga diungkapkan oleh Sayuti selaku salah satu staf Perbakin, saat dikonfirmasi pada Selasa (15/11).

"Kejadiannya, pelaku lewat samping kemudian langsung ke sini. Niatnya pertama mau mencuri motor warna hitam tapi mungkin nggak jadi, akhirnya pindah ke motor satunya lagi dan dibawalah motor itu lewat depan kantor," ujarnya.

Karena kesusahan dan tak bisa membobol motor tersebut, pelaku kemudian beralih ke motor milik korban yang dicuri ini.

Sayuti mengatakan, sepeda motor yang dicuri tersebut merupakan kendaraan milik anak salah satu pelatih di sana.

"Yang dicuri motor anak pelatih dari Perbakin," katanya.

Kejadian ini terjadi sekira pukul 11.00 WIB siang. Sebelum melakukan aksinya, pelaku memantau lokasi tersebut terlebih dahulu.

Kasus ini, kata Sayuti, telah dilaporkan ke pihak Kepolisian Sektor Kota Baru.

"Saya tidak pernah lihat pelakunya, tapi sudah diproses pihak Kepolisian," pungkasnya. 

Sementara itu, Kapolsek Kotabaru Kompol Pamenan saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut.

"Ada laporannya di Polsek, tadi sore Opsnal sudah lakukan lidik di seputaran lokasi," sebutnya. (raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: