KKN di Miniatur Indonesia Desa Siliwangi

 KKN di Miniatur Indonesia Desa Siliwangi

Mahasiswa Bersama Masyarakat--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Kuliah Kerja Nyata salah satu kegiatan yang erat sekali dengan praktek mahasiswa dari perguruan tinggi. Jadi di sana mereka akan belajar, mengabdi, mengajar dan berbaur dengan masyarakat, sebagai bentuk integrasi dari pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Tentu saja mahasiswa dikirim ke suatu tempat karena dianggap memiliki pendekatan interdisipliner, dan memiliki wawasan yang luas. 

Pada 2022 ini UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi mengirim 1400 mahasiswa ke 80 posko di 3 kabupaten pada desa-desa yang memiliki potensi salah satunya Desa Siliwangi yang terdapat di Kecamatan Singkut Kabupaten Sarolangun. KKN Desa siliwangi bisa disebut miniature Indonesia dimana semua agama, suku ada di desa ini. Desa ini sempat dinobatkan menjadi  no 2 termajemuk di Indonesia  memiliki tingkat toleransi yang sangat tinggi antar umat beragama. Bayangkaan desa ini memiliki 4 Gereja, 5 masjid, dan 1 piara yang saling bedampingan.

“Untuk menyelesaikan Proker-proker yang telah di rencanakan sejak awal seperti mengajar Bahasa Asing, mengajar mengaji, pembersihan Kuburan setiap jum’at di lima dusun, penghijauan desa, pembuatan gapura TPU di tiga dusun. pembuatan Tong sampah yang di salurkan ke tempat ibadah dan mereka membantu pemasaran UMKM yang menjadi proker wajib dari LP2M UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi semua di selesaikan dengan baik,” jelas Pembimbing KKN Posko 8 Gelombang II, Jevi Saputra, S.E, M.M.

Sejalan dengan itu, Kepala Desa Ujang Farel mengatakan untuk posko 8 gelombang 2 yang diketuai Arfan, sangat mobile dan fleksibel bahkan diluar dugaan mereka bisa menyelesaikan semua proker yang diajukan. 

Masyarakat Desa Siliwangi membuat acara perpisahan anak KKN Posko 8 gelombang 2, Rabu (24/8) buah dari kedakatan mahasiswa dengan masyarakat bahkan di akhir acara sempat beruraikan air mata tangis haru pecah menghiasi acara perpisahan tersebut. Anak-anak ini sudah meninggalkan kenangan yang baik untuk kami ujar salah satu masyarakat yang hadir. (uci/*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: