Wujudkan Implementasi Program SMART, UNJA Jalin Kerjasama Dengan Universiti Teknologi MARA Serawak Malaysia
Kegiatan MoU yang berlangsung secara virtual --
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Universitas Jambi (UNJA) bersama dengan Universiti Teknologi MARA (UiTM) Serawak Malaysia melaksanakan penandatangan MoU pada Selasa (19/7/22) bertempat di Ruang Rapat Rektor Lantai 2 Gedung Rektorat UNJA Mendalo. Berlangsung juga secara virtual menggunakan aplikasi zoom meeting, kegiatan dihadiri oleh Rektor UNJA, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc. Ph.D, Wakil Rektor Bidang Umun dan Keuangan, Ir. H. Yusrial, M.Sc., PhD, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis serta Dekan Fakultas Hukum UNJA.
Sebelum penandatangan MoU, Rektor UNJA, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc. Ph.D., memberikan pandangan serta harapannya dari terlaksananya jalinan kerjasama ini. “Kerjasama ini tentunya merupakan hal yang positif, karena melalui kerjasama ini UNJA dan UiTM bisa bersama-sama melakukan langkah-langkah strategis secara khusus pada implementasi UNJA SMART tentang upaya pengembangan di bidang riset, agrikultural, budaya, robotik, art, farmasi dan teknologi. Dan harapannya, kerjasama ini mampu menjadi sebuah collaboration together between UNJA and UiTM secara berkelanjutan,” ucap Sutrisno.
Sementara itu, Rektor UiTM Cawangan Sarawak sangat meyakini bahwa MoU ini ialah kesempatan baik, karena UNJA punya banyak sekali potensi yang bisa dieksplorasi melaui kegiatan-kegiatan kolaborasi bersama yang bakal dilakukan nantinya. “Saye melihat bahawa university Jambi ni ialah daripada university unggulan di Provinsi Jambi, besaids that, terdapat potensi unik yang bise kite eksplorasi melalui development program together dalam berbagai bidang kemajuan yang kite tuangkan pada MoU ini,” jelas Professor Dato Dr. Jamil bin Haji Hamali, menggunakan bahasa Malaysia.
Nota kesepahaman antara UNJA dan UiTM, berisikan poin-poin kerjasama pada pengembangan secara khusus di bidang riset, agrikultural, budaya, robotik, art, farmasi dan teknologi antara kedua belah pihak dan MoU ini adalah wujud nyata dari implmentasi program UNJA SMART. (*/kar)
Kunjungi : www.unja.ac.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: