>

UNJA Sembelih 24 Ekor Hewan Qurban

UNJA Sembelih 24 Ekor Hewan Qurban

Rektor menyerahkan secara simbolis hewan kurban untuk disembelih --

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Universitas Jambi pada tahun 1443 H/2022 M melaksanakan penyembelihan hewan Quran sebanyak 24 ekor hewan Qurban. Dengan rincian 5 Ekor Kerbau, 16 ekor Sapi dan 3 Ekor Kambing. 1 Ekor Sapi dan 3 Ekor Kambing merupakan Hewan Qurban dari Rektor Universitas Jambi dan keluarga. 1 Ekor Sapi merupakan bantuan dari Rumah Amal Salman ITB Bandung. 

Dari 24 Ekor hewan qurban tersebut, 8 ekor sapi dipotong di Fakultas Peternakan, 5 ekor kerbau dipotong di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi, 4 Ekor dipotong di masjid Jami’ Assalam Universitas Jambi, 3 Ekor dipotong di Fakultas Hukum dan 1 Ekor Sapi serta 3 Ekor Kambing dipotong di Ma’had Al-Mubarak Al-Islami Litahfizhil Quran Al-Karim Tahtul Yaman Jambi.

Rektor Universitas Jambi, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D saat menyerahkan Hewan Qurban ke Pengurus Masjid Jami’ Assalam Universitas Jambi menyatakan sangat bersyukur dengan pemotongan hewan qurban Universitas Jambi tahun ini. Ia berharap tahun depan lebih banyak lagi pemotongan hewan qurban dari Universitas Jambi.

Sementara Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Jambi, Teja Kaswari, menambahkan untuk tahun depan akan dikoordinir sebaik mungkin sehingga semakin banyak masyarakat dan keluarga besar UNJA yang mendapatkan kegembiraan melalui hewan Qurban. Ia berharap agar keluarga besar Universitas Jambi dapat menyisihkan sebagian rezeki dan gajinya untuk melaksanakan ibadah Qurban. "Tahun ini kita mulai menyalurkan hewan qurban ke masyarakat langsung, yakni ke Pesantran Hafal Al-Quran Al-Mubarak Tahtul Yaman. Harapannya kita semakin banyak menyalurkan seperti ke masjid-masjid, ke Pondok Pesantren dan ke desa-desa binaan Universitas Jambi," imbuhnya.

Daging hewan qurban yang telah disembelih dibagikan kepada semua Cleaning Service Universitas Jambi, semua Satpam Universitas Jambi dan mahasiswa-mahasiswi Universitas Jambi yang tidak pulang ke kampung sebanyak 75 orang.

Acara penyembelihan diawali dengan pelaksanaan sholat Idul Adha di masjid Jami’ Assalam Universitas Jambi dengan khatib ust. Dr. K. A. Rahman, S.Ag., M.Pd.I., dan Imam Ust. Helmun Jamil, S.S., MA. Di mana tahun ini merupakan pertama kali pelaksanaan ibadah sholat Id di masjid Jami’ Assalam Universitas Jambi. Semoga syi’ar ini semakin berkembang di masa yang akan datang, dalam menunjang UNJA SMART dan UNJA menuju PTN BH. (*/kar)

Kunjungi : www.unja.ac.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: