Angkat Disertasi Motivasi Syariah, Mufidah Raih Gelar Doktor Ekonomi
Mufidah saat menyampaikan disertasi--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Mengangkat judul disertasi" Analisis Motivasi Syariah, Pengendalian Internal dan Bentuk Organisasi terhadap Kinerja, untuk Mencapai Akuntabilitas dengan Ketidakpastian Lingkungan, sebagai Variabel Moderasi pada Organisasi Pengelola Zakat di Provinsi Jambi, Mufidah yang merupakan dosen di Universitas Batanghari (Unbari), berhasil meraih gelar Doktor Ekonomi Prodi Doktor Ekonomi Fakultas ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi (FEB-Unja). Bertindak selaku Ketua Sidang yang juga Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FEB-Unja Dr. Shofia Amin, S.E.,M.Si, Sekretaris Dr. H. Zamzami, S.E.,M.Si, Penguji Bidang Konsentrasi Eksternal dari Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Prof. Dr. Leny Nofianti, S.E.,M.Si.,Ak, CA, Promotor Prof. Dr. H. Amri Amir, S.E.,M.S, Co Promotor Dr. Achmad Hizazi, S.E.,M.Com, CA, Co Promotor Dr. Enggar Diah Puspa Arum, S.E.,Ak.,M.Si, Penguji Dr. H. Tona Aurora Lubis, S.E.,M.M dan Penguji Dr. Hj. Sri Rahayu, S.E.,M.SA, Ak, CA. Ketua Sidang yang juga Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FEB-Unja Dr. Shofia Amin, S.E.,M.Si mengatakan, disertasi promovenda membahas motivasi syariah dan bentuk organisasi lembaga zakat, terhadap kinerja untuk mencapai akuntabilitas, dengan ketidakpastian lingkungan sebagai variabel organisasi pengelolaan zakat di Provinsi Jambi.
Mufidah bersama suami dan kedua orang tua
“Saya berpendapat ini ada suatu keterbaharuan dari disertasi tersebut, promovenda berhasil mengembangkan motivasi spiritual yang lagi ngetren, dengan membuat indikator yang spesifik keislamannya,” kata Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FEB-Unja Dr. Shofia Amin, S.E.,M.Si Rabu (8/6) lalu.
Dikatakannya, motivasi spiritual dari disertasi promovenda kemudian dikenal dengan motivasi syariah. Uniknya, juga terhadap badan pengelolaan zakat.
“Kita tahu badan pengelolaan zakat memiliki potensi, hanya saja belum optimal. Mudah-mudahan disertasi ini bisa ditemukan faktor apa yang membuat organisasi pengelolaan zakat untuk lebih optimal lagi,” harapnya.
Foto bersama Mufidah, Ketua Sidang, Sekretaris, Penguji Eksternal, Promotor, para Co Promotor dan para Penguji
Sementara, Promovenda, Mufidah mengungkapkan, diambilnya judul disertasi tersebut karena adanya fenomena dilapangan, bahwa motivasi syariah sangat dibutuhkan organisasi pengelolaan zakat. Disamping itu, pengendalian internal juga dibutuhkan untuk menunjang kinerja dalam mencapai akuntabilitas.
“Dan hasil penelitian saya terbukti bahwa motivasi syariah juga telah ada didalam diri amil zakat, dan perlu ditingkatkan lagi dan tingkatkan lagi pengendalian internal organisasi pengelola zakat,” jelas Mufidah.
Baik bentuk organisasi pengelolaan zakat ,bentukan pemerintah ataupun swasta lanjutnya, ternyata tidak berpengaruh terhadap kinerja. Diharapkan, dari disertasi ini terdapat kebijakan bagi pemerintah agar lebih menunjang motivasi syariah para amil zakat.
“Dan juga menunjang bagaimana meningkatkan kompetensi bagi para amil zakat tersebut,” tandasnya. (yos)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: