>

M Rahman-Nopantri Mencuat

M Rahman-Nopantri Mencuat

Duet di Pilkada Kerinci

JAMBI – Duet M Rahman-Nopantri mencuat untuk berpasangan di Pilkada Kerinci yang akan digelar 08 September mendatang.

                Ketua DPD I Golkar Provinsi Jambi, Zoerman Manap mengatakan, paska diputuskan mengusung Rahman sebagai calon bupati, saat ini pihaknya masih memproses siapa yang akan menjadi wakilnya.

“Namanya baru diajukan hari ini (kemarin, red), kita mau lihat partai kaolisi yang mana, karena di Kerinci Golkar hanya dua kursi. Nama-namanya sudah ada, salah satunya Nopantri, tapi semua ada peluang,” katanya.

Menurut Zoerman, rencananya Golkar akan berduet dengan PKS di pesta demokrasi di Kerinci mendatang. “Selain dengan PKS kita juga akan koalisi dengan PKB dan Hanura. Semuanya mengajukan nama,” ujarnya.

Disebutkan Zoerman, dalam memutuskan siapa yang berpasangan dengan Rahman untuk memimpin Kerinci periode 2014-2019 mendatang itu idealnya dari Kerinci hulu atau Kerinci tengah. “Asal jangan orang hilir, inginnya orang tengah atau orang hulu,” sebutnya.

Ia mengaku, keputusan pendamping Rahman akan diputuskan dalam satu dua hari ke depan. “Keputusannya dalam sehari dua hari ini, yang jelas sebelum tanggal 09 Juli,” tandasnya.

Sementara itu, Sekretaris DPW PKS Provinsi Jambi, Supriyanto juga tidak menampik adanya rencana kaolisi Golkar-PKS untuk mengusung bakal pasangan calon.

“Ini masih dikomunikasikan, belum final. Memang ada kemungkinan koalisi dengan Golkar. Sejauh ini komunikasi masih berjalan, kita juga masih menunggu laporan dari PKS Kerinci,” katanya.

Disinggung soal nama Nopantri yang akan menjadi pendamping Rahman, ia belum bisa memastikannya. “Itu tidak menutup kemungkinan, kemungkinan koalisi dengan yang lain juga masih terbuka,” tandasnya.

Terpisah, Ketua DPD PKS Kerinci Nopantri  mengaku sampai saat ini PKS belum ada keputusan terkait arah dukungan. Soal kabar dirinya akan berpasangan dengan M Rahman, ia mengaku ini masih dalam proses. “Saya nunggu panggilan dari Pak Rahman, sampai sekarang belum ada ngontak, janjinya tanggal 2 Juli (kemarin, red) Golkar putuskan siapa wakilnya,” katanya.

(cas/dik)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: