>

Satu Pleton Brimob Aman Pilkada

Satu Pleton Brimob Aman Pilkada

JAMBI - Terkait keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) agar dilakukannya pemungutan suara ulang di Kecamatan Siulak Mukai dan Kecamatan Sitinjau Laut, terkait gugatan sengketa hasil Pemilukada Kabupaten Kerinci 2013, pihak kepolisian telah siap mengamankan pesta demokrasi tersebut. Mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan, pihak kepolisian akan melakukan pengamanan secara maksimal. Polda Jambi sendiri, ikut mem-back up pengamanan pelaksanaan pemungutan suara tersebut.
Kabid Humas Polda Jambi, AKBP Almansyah, Rabu (16/10), mengatakan Polda Jambi sendiri mengerahkan 1 pleton Brimob dan 1 tim Intelkam Polda Jambi untuk mem-back up pengamanan di Kerinci. Sebelumnya, di Kerinci sudah ada 2 pleton Sabhara yang disiagakan.
\"Hari ini 1 pleton Brimob dan 1 tim Intelkan diberangkatkan ke Kerinci,\" kata Almansyah.
Menurut Almansyah, di Siulak Mukai ada sebanyak 23 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan diamankan. Sedangkan di Kecamatan Sitinjau Laut, ada sebanyak 32 TPS yang akan diamankan.

\"Nanti jelang hari pemungutan bisa jadi jumlah personel yang dikirimkan ke Kerinci akan ditambah,\" kata Almansyah.
Ditambahkan Almansyah, pihaknya berharap pemungutan suara ulang Pemilukada Kerinci nantinya berjalan lancar. \"Mudah-mudahan semuanya berjalan lancar, tidak ada kendala,\" tambahnya.

Pemungutan suara ulang di dua kecamatan tersebut sendiri, rencananya akan dilaksanakan awal Desember 2013 nanti.

(feb)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: