>

MAN 2 Kuala Tungkal Gelar Olimpiade Sains

MAN 2 Kuala Tungkal Gelar Olimpiade Sains

JAMBI-Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kuala Tungkal terus mengasah kemampuan anak didiknya. Salah satu upaya itu dibuktikan dengan menggelar olimpiade sain dilingkungan MAN 2 itu sendiri.

Beberapa mata pelajaran terkait diujikan melalui olimpiade tersebut. Diantaranya adalah Fisika, Kimia, dan Kebumian. Olimpiade ini diikuti oleh masing-masing kelas, dengan sistim perwakilan. Siswa-siswi yang mengikuti kegiatan terlihat bersemngat. Terlebih mereka mendapatkan bimbingan dari guru pembimbing selama lebih dari 5 bulan.

“Untuk menghadapi olimpiade ini, kami memang memberikan jam tambahan pelajaran kepada siswa. Semacam pembekalan atau yang akrab dengan sebutan belajar tambahan. Khususnya disore hari dengan rentang waktu yang lumayan cukup lama,” sebut Kepala MAN 2 Kuala Tungkal, Drs H Bahtiar, SPd kemarin.

Dikatakan Bahtiar bahwa jika ajang olimpiade ini, merupakan kegiatan rutin setiap tahunnya. Dengan demikian, diharapkan memiliki semangat untuk terus memperdalam pengetahuan yang menjadi fokus kajian masing-masing.

“Siswa-siswi kita ini nantinya yang juara akan terus digembleng kemampuannya. Sebagai persiapan untuk tingkat kabupaten yang dilaksanakan oleh dinas pendidikan” terangnya.

Untuk masing-masing bidang study ini dibimbing oleh guru pembimbing. Untuk Kimia dimbimbing Ratnawati, SPd. Sedangkan Fisika dibimbing Alfialdi Gusmita, SPd. Kemudian bidang Kebumian pembimbingnya adalah Nurheni, SPd.

(kta/*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: