>

Musdalub, Golkar Utamakan Kader Murni

   Musdalub, Golkar Utamakan Kader Murni

JAMBI – DPD II Golkar Kota Jambi dalam waktu dekat ini akan menggelar Musdalub untuk mencari pengganti Arifin Manap yang mengundurkan dirinya secara resmi pada 15 Januari lalu.

Namun Musdalub kali ini sepertinya akan menjadi salah satu momen untuk melakukan evaluasi. Mengingat, pada Pileg 09 April lalu Golkar yang notabene partai pemenang saat Pilwako lalu ini hanya mampu menempatkan empat orang kadernya di DPRD Kota dan tak bisa mendapatkan jatah unsure pimpinan seperti periode sebelumnya.

Ketua Ketua DPD I Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap pada Musdalub nanti, mengatakan, saat ini pihaknya belum bisa memastikan kapan pelaksanaan Musdalub tersebut. Karena pihaknya masih akan menjadwalkan.

“Bisa sebelum Pilpres atau sesudah Pilpres, kita masih mencari jadwal yang pas,” katanya.

Soal munculnya nama Walikota Jambi, Sy Fasha yang disebut-sebut bakal ikut maju di Musdalub, Zoerman menegaskan, pihaknya menginginkan orang yang tentunya berasal dari kader murni. Karena kader murni militansinya teruji sehingga ia benar-benar mau bekerja untuk membesarkan partai. “Kita prioritas kader murni,” tegasnya.

Apalagi menurut Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, seorang kepala daerah tidak menjamin bisa mengurus partai dengan benar, juga memenangkan partainya di daerahnya.

Terpisah, Sy Fasha yang konfirmasi wartawan baru-baru ini terkait Musdalub tersebut enggan berkomentar banyak. “Kita lihat nanti,” ujarnya tersenyum seraya berlalu.

Dimana, posisi Ketua DPD II Golkar Kota Jambi saat ini diisi oleh Zoerman sebagai pelaksana tugas (Plt) untuk menjalankan roda organisasi partai. Keputusan ini diambil setelah dilaksanakannya rapat pleno di DPD I beberapa waktu lalu.

(cas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: