>

Fakultas Syari’ah Gelar Pembekalan Maru LN

Fakultas Syari’ah Gelar Pembekalan Maru LN

 

 

JAMBI-Fakultas Syari’ah IAIN STS Jambi pada Kamis (22/10) kemarin mengadakan pembekalan bagi mahasiswa baru luar negeri tahun akademik 2015/2016. Kegiatan dilaksanakan di ruang Sidang Fakultas  Syari’ah IAIN STS Jambi.

Kegiatan ini dibuka Dekan Fakultas Syari’ah IAIN STS Jambi, Dr. Bahrul Ulum, MA. Dalam sambutannya, Bahrul mengatakan bahwa menuntut ilmu merupakan suatu kewajiban bagi semua manusia.

“Ppada kesempatan ini saya berpesan kepada mahasiswa baru yang berasal dari Malaysia ini untuk menuntut ilmu jangan dijadikan beban, karena itu wajib. Sekali menuntut ilmu, maka tuntutlah ilmu dan manfaatlkan waktu untuk betul-betul menuntut ilmu gar kita dapat jadi ilmuan,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berpsan agar menuntut ilmu bukan hanya sekedar mencari gelar, tapi untuk mencari ilmu. “Selain itu saya juga berpesan agar para mahasiswa baru ini dapat bersosialisasi dengan mahasiswa disini,” harap Bahrul.

Sementara itu Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Iliyanti, MAg melaporkanbahwa kegiatan pembekalan mahasiswa baru, baik itu di dalam negeri maupun di luar negeri merupakan kegiatan wajib yang harus dilaksanakan pihaknya.

“Dan tahun ini kita mengadakan 2 kali kegiatan pembekalan mahasiswa baru. Pertama telah kami laksanakan pada bulan September lalu yang diikuti mahasiswa reguler dan bulan ini kami mengadakan kegiatan pembekalan khusus mahasiswa dari Malaysia ini. Mengingat mereka baru datang 2 minggu yang lalu,” beber Illiyanti kemarin.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan program kerja yang wajib diikuti mahasiswa baru dari luar negeri. Kegiatan ini bukan kali pertama, karena memang telah dilaksanakan sejak tahun 2011 lalu.

“Jumlah mahasiswa baru dari Malaysia yakni 41 orang. Sebanyak 23 orang Jurusan PMH, 12 orang Jurusan Hukum Keluarga dan Jurusan HES 6 orang,” jelasnya.

Untuk materi yang disampaikan yakni pengetahuan tentang kepemimpinan, baik bidang kemahasiswaan, keuangan, kemahasiswaan dan kerjasama. Kemudian juga tentang kurikulum, mata kuliah, prosedur penyelesaian kuliah, maupun tentang praktikum dan PPL.

(lia/adv)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: