>

Fakultas Adab Gelar Seminar Nasional

Fakultas Adab Gelar Seminar Nasional

JAMBI-Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan prospek sarjana Ilmu Perpustakaan dalam menghadapi MEA, maka Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora IAIN STS Jambi menggar Seminar Nasional pada Kamis (12/11) kemari di Balai Adat.

                Kegiatan ini dibuka Wakil Rektor III IAIN STS Jambi, Dr. Hj. Fadhilah, MPd dan dihadiri Dekan FITK, Wakil Dekan I Fakultas Adab Dr. Syahran Jailani, MPd, Wakil Dekan II Fakultas Adab Drs. Sayuti, MPd.I beserta undangan dan peserta seminar.

                Dalam sambutannya Wakil Rektor III mengakui bahwa seminar seperti ini sangat penting, karena perpustakaan itu lumbung ilmu. Disana semua bahan pembelajaran disediakan dan kelemahan saat ini kesulitan referensi yang terbatas, sehingga mengganggu mahasiswa dalam belajar.

                “Ini menjadi amunisi supaya mahasiswa dan dosen lebih berkualitas dlaam proses pembelajaran. Apalagi kelengkapan perpustakaan juga perlu ditingkat dan pelayanan, kenyamanan perlu ditingkatkan sehingga perpustakaan jadi rekreasi bagi mahasiswa,” harap Fadhilah.

                Makanya dirinya meminta ke depannya harus banyak inovasi, terutama masalah SDM, fasilitas harus ditingkatkan. “Mudah-mudahan dengan kepemimpinan baru, banyak energy baru dalam peningkatkkan pelayanan kepada mahasiswa saat berada di perpustakaan,” pintanya.

Sementara itu Ketua Panitia, Dr. Halimah Ja’far, MAg mengatakan kegiatan ini diikuti 200 orang. Terdiri dari mahasiswa Jurusan Ilmu Perpustakaan, BPAD Kota dan Provinsi Jambi, Perpustakaan IAIN, Perpustakaan Unja dan dosen ilmu perpustakaan.

“Tujuannya sebagai pencerahan bagi mahasiswa dan penggiat perpustakaan dalam rangka memahami konteks terkini perpustakaan. Apalagi perpustakaan merupakan penyedia informasi, terkait apa saja khususnya tentang isu ekonomi Asia dan ini sangat penting,” ujar Halimah kemarin.

Narasumber seminar ini sendiri adalah para professional di tingkat Nasional. Pertama Kepala Pusdiklat Perpustakaan Pusat, Drs. H. Supriyanto, MSi dan UIN Syarief Hidayatullah Jakarta, Dr. Zulfikar Zein yang merupakan dosen tetap IUN Jakarta.

(kta/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: