>

Tiga Pasang atau Head to Head, Kandidat Kerinci Hilir Jadi Penentu

Tiga Pasang atau Head to Head, Kandidat Kerinci Hilir Jadi Penentu

JAMBI - Dua kandidat calon Bupati (Cabup) dan Wakil Bupati (Cawabup) Kerinci sudah dipastikan berpasangan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 mendatang. Keduanya adalah pasangan Adirozal-Ami Taher dan Monadi-Edison.

Petahana Adirozal-Ami Taher didukung koalisi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan 7 kursi. Sedangkan pasangan Monadi-Edison didukung kolaisi Nasional Demokrat (NasDem), PDI Perjuangan dengan 6 kursi.

Pasangan Mondi-Edison juga berpeluang didukung Golkar yang memiliki 5 kursi diperlemen menyusul adanya sinyal dari DPD I yang merekomendasikan satu nama ke DPP. Hanya saja,  dukungan ini belum sepenuhnya bulat, karena rekomendasi tertulis partai berlambang pohon beringin hingga saat ini belum diteken Ketua DPP Golkar, Airlangga Hartanto.

          Begitu juga dengan partai Demokrat yang memberikan sinyal dukungan untuk pasangan Monadi-Edison. Dukungan Demokrat memang menguat, tapi tensi politik di internal partai berlambang merci bergejolak menyusul pernyataan Mantan Ketua DPC Demokrat Sungai Penuh, Asafri Jaya Bakri (AJB) yang mendukung pasangan Adirozal-Ami Taher.

          Meskipun demikian, peluang satu tiket untuk pasangan calon masih terbuka pesta demokrasi di bumi Sakti Alam Kerinci. Disamping Golkar dan Democrat, masih ada 4 Parpol yang belum menentukan dukungannya menuju perebutan BH 1 DZ.

          Partai itu adalah Gerkan Indonesia Raya (Gerindra) dengan 5 kursi, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 2 kursi, Hati Nurani Rakyat (Hanura) 1 kursi dan Partai Bulan Bintang (PBB) 1 kursi di parlemen. Bila dihitung, 9 kursi dari empat Parpol ini cukup untuk memenuhi 6 kursi syarat minimal dukungan untuk mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU).

          Dengan demikian, peluang Zainal Abidin (ZA) dan H. Tafyani Kasim (HTK) yang sebelumnya digadang-gandang bakal bertarung masih terbuka untuk mendapatkan satu tiket. Dukungan Parpol untuk kedua kandidat Kerinci Hilir ini akan menjadi penentu head to head atau tiga pasang kandidat untuk Pilkada Kerinci 2018.

          Sekretaris DPD Hanura Provinsi Jambi, Budimansyah mengatakan, dukungan partainya akan rampung dalam waktu dekat ini. Dukungan itu setidaknya sudah diteken Ketua Umum Oesman Sapta Odang (OSO), Minggu depan.

          ‘‘Mudah-mudahan Minggu depan sudah diteken dan bisa kita ketahui,’‘ ujarnya, Selasa (26/12) kemarin.

          Budimansyah, tidak menampik ada beberapa nama yang berpeluang diusung partainya. Meraka adalah Zainal Abidin, Adirozal dan Monadi yang memang mendaftar di perjaringan partai.  ‘‘Bisa jadi Zainal. Tapi prosesnya masih di DPP, bisa juga Adirozal dan Monadi,’‘ sebutnya.

           Menurutnya, Hanuara memang memilih untuk realistis di Pilkada Kerinci. Karena 1 kursi membuat partai harus berkoalisi untuk mengusung kandidat. ‘‘Kita hanya 1 kursi. Kalaupun dukungan itu untuk Zainal, tentu harus ada koalisinya,’‘ tegasnya.

Ketua DPW PKB Provinsi Jambi, Sofyan Ali mengaku dukungan partainya masih digodok di DPP. Sejuah ini PKB belum bisa memastikan dukungannya belabuh kepada salah satu kandidat.  ‘‘Untuk di Kerinci belum putus, masih diproses di DPP,’‘ sebutnya.

Namun, lanjut Sofyan, pihaknya terus berupaya agar dukungan itu secepatnya bisa rampung, mengingat Januari nanti pendaftaran calon di KPU. ‘‘Kita usahakan secepatnya,’‘ sebutnya lagi.

          Anggota DPRD Provinsi Jambi ini tidak menampik pilihan partainya bisa jatuh pada k0andidat dari Kerinci Hilir. Karena dukungan masih berproses dan semua memiliki keunggulan masing-masing. ‘‘Makanya kita tunggu saja. Yang jelas kita ingin mengusung kandidat yang terbaik,’‘ ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: