3 Takdir Para Avenger di Infinity War, Salah Satunya Tragis

3 Takdir Para Avenger di Infinity War, Salah Satunya Tragis

JPNN.COM - ’’Kita akan mengucap selamat tinggal pada beberapa tokoh.’’ Begitulah ucapan penulis naskah Avengers: Infinity War Stephen McFeely saat diwawancarai Entertainment Weekly.

Menurut dia, ada tiga ’’ending’’ buat para anggota Avengers. Pertama, beruntung alias selamat. Kedua, pensiun dari skuad. Terakhir sekaligus yang paling tragis: mati di tangan villain.

Hal itu juga dipertegas bos Marvel Studios Kevin Feige. Dia menyatakan, pihak produksi amat serius dalam menggarap film ketiga dan keempat Avengers tersebut.

’’Konsep terakhir alias finale sangat berat dan mengganggu buat kami. Sebab, kematian tokoh utama amat jarang terjadi di genre ini,’’ ucap Feige.

Pertanyaan terbesarnya, siapa yang mati? Satu orang saja atau banyak?

Tentu masih rahasia. Edisi khusus Entertainment Weekly yang menampilkan 15 cover berbeda dan empat foto eksklusif terbaru juga tidak mengungkap hal penting itu. Hanya, ada satu petunjuk dari co-director Anthony Russo. Karakter yang dipastikan mati adalah Vision (Paul Bettany).

Nasib pemilik mind stone itu berakhir di tangan Thanos. Menurut Russo, Vision merupakan target yang membuat kisah Avengers berlangsung hingga kini.

’’Dia punya hal yang diincar Thanos dan berada di sisi yang berseberangan (dengan Thanos). Jadi, dia memang harus dikorbankan,’’ tutur adik Joe Russo itu.

Robert Downey Jr., pemeran Iron Man, menyatakan, dirinya sangat antusias menyambut ’’akhir’’ yang dijanjikan Feige dan McFeely itu. ’’Kami bakal tiba di perhentian itu dan berhenti nongol di conventions serta menebak-nebak naskah tiap film,’’ ungkapnya.

Menurut pria yang tergabung di jagat film Marvel sejak 2008 tersebut, para Avengers generasi pertama sudah menanti babak final dari karakter masing-masing.

’’Kami sudah seperti keluarga sekarang. Sepuluh tahun lalu, saat nongkrong dan makan, kami selalu bertanya-tanya kapan draft (film jagat Marvel) datang. Siapa yang bakal dapat giliran (mati, Red) dan kapan?’’ paparnya.

Enam pekan menjelang penayangannya, Marvel Studios aktif membagikan detail film Avengers: Infinity War. Di antaranya, durasi serta para pahlawan super yang bakal tergabung di skuad Avengers.

Mengutip IMDb, film yang rilis di Indonesia pada 23 April mendatang itu bakal berlangsung selama 2 jam 36 menit, belum termasuk post credits.

Catatan tersebut membuat Avengers: Infinity War menjadi film jagat Marvel dengan runtime paling lama. Sebelumnya, rekor tersebut dimiliki Captain America: Civil War. Film tersebut berdurasi 2 jam 27 menit. Dua film itu sama-sama disutradarai Russo bersaudara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: