Satu Lagi Penantang Kuat Romi-Robby Muncul Di Tanjabtim
JAMBI- Penantang bakal calon perseorangan pasangan Romi Hariyanto-Robby Nahliansyah terus bermunculan di Pilkada Tanjabtim. Setelah dr. Mustarim, kini giliran Bakhtiar AS yang di gadang-gadang menjadi pesaing kuat pasangan 2R tersebut.
Bakhtiar AS merupakan kepala Bulog Divre Jambi yang saat ini memiliki prestasi yang tidak kalah gemilang. Selama memimpin Bulog, Bakhtiar berhasil mengendalikan harga pangan di Provinsi Jambi.
Kepada Jambiupdate.co, Bakhtiar tidak menampik jika ada dorongan masyarakat agar dirinya maju di Pilkada Tanjabtim. Selain itu, dorongan juga muncul dari tokoh masyarakat yang meminta dirinya mengabdi tidur Kabupaten paling Timur Provinsi Jambi tersebut. \"Memang ada dorongan masyarakat dan tokoh agama,\" katanya, Kamis (5/3).
Selain itu dorongan juga datang dari pimpinan partai politik (Parpol). Ini karena petahana yang kembali mencalonkan diri maju dari jalur perseorangan. \"Ada juga beberapa juga pimpinan partai,\" sebutnya.
Bakhtiar mengaku belum memberikan keputusan terkait dorongan itu. Alasannya karena masih menjabat sebagai kepala Bulog Divre Jambi. \"Saya masih menjabat, tentu harus ada pertimbangan,\" sebutnya lagi.
Meksipun demikian, dirinya mengaku siap ikut berkompetisi jika memang untuk kepentingan Tanjabtim ke depan. \"Yang jelas, kalau memang itu demi Tanjabtim saya siap,\" tukasnya. (aiz)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: