>

Musda Ke V PKS Rampung, Pirmanuddin Ketua DPD PKS Kerinci dan Ferry Satria Kota Sungai Penuh

Musda Ke V PKS Rampung, Pirmanuddin Ketua DPD PKS Kerinci dan Ferry Satria Kota Sungai Penuh

KERINCI - Musda Ke V Partai Keadilan Sejahtera untuk kepengurusan periode 2020 - 2025 hampir telah rampung dilaksanakan beberapa Daerah termasuk Provinsi Jambi yakni di Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci.

Informasi yang berhasil dihimpun, untuk Kabupaten Kerinci, berdasarkan hasil Musda, maka Dewan Pengurus Tingkat Daerah PKS Kab. Kerinci Periode 2020 - 2025 terpilih yakni untuk Majelis Pertimbangan Daerah,
Ketua Aderman merupakan Ketua DPD PKS Kerinci sebelumnya, dan Sekretaris Suginem, S,Pd.

Sementara Dewan Pengurus Daerah,
Ketua, Pirmanuddin, SE, M.Pd, Sekretaris Dendi Setiawan, S.IP, Bendahara Hamri Jaya, M.Pd, dan Kaderisasi Nopantri, SP, M.Si. sementara Komite Etik Daerah;
Ketua Ronaldi As\'ary, Lc, Sekretaris Imam Muhyiddin, S.Pd.

Ketua Majlis Pertimbangan Daerah DPD PKS Kerinci, Aderman, dikonfirmasi membenarkan bahwa Musda Ke V DPD PKS Kerinci telah rampung dilaksanakan.

\"Alhamdulilah, perjalanan musda Kerinci berjalan dengan sukses. Semoga pengurus yang baru terpilih, bisa lebih baik lagi semakin memajukan PKS sehingga PKS semakin solid semakin diterima ditengah masyarakat Kerinci dan menangi pileg dan pilkada yang akan datang,\" tegasnya.

Dijelaskan Aderman, bahwa Musda bertempat di Kantor DPD PKS Kerinci untuk yang offline dan diikuti juga oleh DPTW dan DPC secara online. \"Penjaringan nama dari kader dan 8 nama diajukan ke DPP dan pembajaan SK DPTD terpilih oleh DPP,\" ungkapnya.

Begitu juga untuk DPD PKS Kota Sungai Penuh, juga mengadakan Musyawarah Daerah Ke V yang bertempat di Hotel Jaya Wisata. Salah satu agendanya adalah penentuan Kepengurusan baru.

Lewat MUSDA ini dipilih Ferry Satria ST, MMmenjadi Ketua, Jumingan SH sebagai Sekretaris, Ahmadi Bendahara, sementara Bidang Kaderisasi Juli Arniwita S,Pd.

Menurut Ferry Satria, penunjukannya sebagai Ketua merupakan sebuah amanah berat yang dipikul membawa partai Dakwah ini. Harapannya semoga PKS Sungai Penuh bisa memberikan manfaat kepada masyarakat Sungai Penuh.

\"Kedepan kita menginginkan PKS semakin diterima masyarakat Sungai Penuh, berkontribusi seoptimal, tetap amanab dan terpecaya,\" Ungkap Anggota DPRD Kota Sungai Penuh yang kerap disapa Ngoh.(adi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: