Ruhut Sitompul Tantang Penyebar Hoaks Kuota Haji Minta Maaf ke Presiden Jokowi
JAKARTA– Politikus PDIP Ruhut Sitompul menantang warganet dan politisi yang selama ini mendramatisir polemik ibadah haji 2021. Di mana ada pihak yang nyinyir dan mengatakan bahwa batalnya calon jamaah haji Indonesia berangkat karena dana haji dipakai pemerintah untuk membangun infrastruktur.
Terlebih setelah Kerajaan Arab Saudi akhirnya mengumumkan secara resmi kebijakan haji 2021. Di mana hanya ada 60 ribu kuota
Itupun dibuka hanya untuk warga negara Arab Saudi dan para ekspatriat atau warga negara asing yang sudah bermukim di Saudi.
Ruhut pun menantang mereka untuk minta maaf kepada rakyat Indonesia dan Presiden Joko Widodo atas fitnah yang telah mereka sebarkan setelah mendengar pernyataan Pemerintah Arab Saudi.
“Para pelaku Fitnah Hoax kuota Haji apakah mereka berani minta ma’af Kepada Rakyat Indonesia tercinta dan Presiden RI Bpk Joko Widodo setelah mendengar pernyataan Pemerintah Arab Saudi ?, Jawabannya tanyakan kepada rumput yg bergoyang MERDEKA,” tulis Ruhut di akun Twitternya.
Sebelumnya, Duta Besar Indonesiap untuk Arab Saudi Agus Maftuh Abegebriel pada Sabtu, (12/6/ 2021) mengkonfirmasi tidak ada jamaah haji dari luar arab saudi dalam pelaksanaan haji tahun ini.(msn/fajar)
Sumber: www.fajar.co.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: