>

SAH Apresiasi Koordinasi dan Kinerja Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Tangani Covid-19

SAH Apresiasi Koordinasi dan Kinerja Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Tangani Covid-19

JAMBI - Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Raflizar, SKM. M.Kes mendampingi tinjauan Anggota DPR RI Sutan Adil Hendra (SAH). Anggota komisi IX DPR ini melakukan tinjauan logistik dan peralatan penanganan Covid-19 di kantor instalasi farmasi Dinkes, pada Rabu (23/6).

Raflizar menyampaikan terima kasih atas kunjungan SAH ke dinasnya. Ia mengatakan atas dukungan perwakilan Jambi di parlemen ini, Provinsi jambi menerima tambahan bahan logistik dan penanganan Covid-19 yang mulai menipis. \"Terimakasih bantuan pak SAH, ini sangat bermanfaat untuk percepatan vaksinasi dan penanganan Covid-19,\" jelasnya seusai mendampingi SAH berkeliling mengecek persediaan.

Ia mengatakan adapun peralatan yang baru tiba atas permintaan ini yakni Alat Pelindung Diri (APD) berupa baju hazmat, masker KN95 sebanyak 20 ribu pcs, kemudian masker N95 35 ribu, lalu logistic vaksin berupa unijet dan logistic yang lainnya.

Ditempat yang sama, SAH mengapresiasi koordinasi yang baik yang dilakukan oleh Plt Kadinkes Raflizar. \"Plt Kadis cukup baik melakukan koordinasi saat menipisnya vaksin dan bahan habis pakai dengan koordinasi bersama Sekda,\" ucap anggota DPR RI dua periode ini.

SAH menyebut dirinya sebagai DPR RI yang membidangi kesehatan punya tanggung jawab moril untuk memperjuangkan penyediaan sarana kesehatan yang layak untuk Provinsi Jambi.

Politisi partai Gerindra ini menambahkan, pihaknya atas usulan penambahan vaksin dan alat lainnya langsung berkoordinasi dengan Menkes dan rekan dewan di Komisi IX. Dari langkah itu telah dilakukan kunjungan spesifik Komisi IX dan Dirjen Farmalkes Kemenkes ke Jambi.

Dan hasilnya disampaikan Jambi kedepan akan mendapatkan vaksin tak terbatas sesuai kebutuhan. \"Untuk itu saya menjaga koordinasinya, kita minta dinkes upload segera distribusi ke daerah, lalu berapa kebutuhan nanti agar disampaikan agar segera bisa didistribusikan,\" jelasnya.

\"Tahap pertama dikejar (dikirimkan) 500 ribu vaksin disertai APD lainnya. Intinya kedepan Masyarakat Jambi jangan khawatir insyaallah vaksinasi dan peralatan lain tersedia,\" pungkasnya. (aba/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: