Sengaja Rusak Taruhan dan Pengaturan Skor, Hashmin Musah Cetak 2 Gol Bunuh Diri, Lihat Videonya!

JAKARTA – Bek klub Ghana Inter Allies, Hashmin Musah membuat heboh sepak bola Afrika setelah dengan sengaja mencetak gol bunuh diri. Bukan satu, tapi dua gol bunuh diri dalam 12 menit terakhir.
Insiden yang jadi sorotan dunia itu terjadi pada laga terakhir Liga Utama Ghana musim ini, ketika Inter Allies yang sudah terancam terdegradasi menghadapi Ashanti Gold, Sabtu (17/7/2021) lalu.
Dikutip Pojoksatu.id dari Africanews.com, bek Inter Allies, Hashmin Musah masuk saat timnya sudah tertinggal 0-5 melawan Ashanti Gold.
Bukannya memperkecil ketinggalan timnya, Hashmin Musah malah sengaja mencetak dua gol bunuh diri dalam 12 menit terakhir.
Musah kemudian diganti sebelum pertandingan berakhir, menyusul dua gol bunuh dirinya.
Pertandingan itu pun berakhir dengan skor 7-0 untuk kemenangan Ashanti Gold pada laga terakhir Liga Utama Ghana musim ini.
Lalu apa yang membuat Musah sengaja mencetak dua gol bunuh diri?
Musah menegaskan bahwa ia sengaja melakukan ‘tindakan bodoh’ itu untuk merusak pengaturan skor ‘yang telah disepakati sebelumnya’ karena alasan taruhan.
“Saya mendengar di hotel kami bahwa taruhan telah dibuat untuk skor yang benar 5-1 melawan klub saya, Inter Allies,” kata Musah kepada Kumasi FM.
“Saya berjanji kepada pelatih saya bahwa jika dia mengizinkan saya bermain dari bangku cadangan, saya akan merusak taruhan. Dan setelah pertandingan itu, tim saya mengucapkan selamat kepada saya,” ujarnya.
Jika benar ada pengaturan skor 5-1, tentu semua rencana mafia berantakan oleh ulah Musah.
“Saya memutuskan untuk merusak taruhan itu karena saya tidak memaafkan taruhan,” tegas bek tengah itu.
Federasi Sepak Bola Ghana dalam sebuah pernyataan mengatakan mereka akan menyelidiki masalah ini lebih lanjut. “Asosiasi akan mengajukan keluhan pada pertandingan ini kepada Departemen Investigasi Kriminal dari Layanan Kepolisian Ghana dan sayap Interpol Ghana untuk menyelidiki tindakan kriminal dalam pertandingan,” bunyi pernyataan resmi Federasi sepak bola Ghana.
Video dua gol bunuh diri Hashmin Musah itu sendiri langsung viral di media sosial. Netizen mendesak pihak berwajib melakukan penyelidikan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: