UIN STS Jambi Gelar Wisuda ke-61, Luluskan 1.274 Wisudawan Siap Bersaing di Era Revolusi Industri 4.0
JAMBI - UIN STS Jambi, Sabtu (31/7) menggelar Wisuda Sarjana ke-61, Magister ke-34 dan Doktor ke-10 secara Semi Virtual, kegiatan dipusatkan di Auditorium Pof. Dr.H.M. Chatib Quzwan, Jalan Lintas Jambi-Muara Bulian KM.16 Simpang Sungai Duren Kabupaten Muaro Jambi. Guna menerapan Protokol Kesehatan dan Pencegahan Penularan Covid-19, yang hadir secara fisik di auditorium hanya 45 orang dari 1.274 wisudawan.
Wakil Gubernur Jambi, Drs.H.Abdullah Sani, M.Pd.I
Wisudawan yang diwisuda kali ini terdiri dari Program Doktor 8 orang, Program Magister 71 orang, Fakultas Syariah 246 orang, Fakultas Adab dan Humaniora 130 orang, Fakultas Dakwah 100 orang, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan 525 orang, Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama 31 orang dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam 163 orang.
Dengan mengedepankan Protokol Kesehatan dari 1.274 Wisudawan yang hadir 45 yang merupakan Perwakilan Fakultas, Program Pasca Sarjanadan Program Doktor
Kegiatan di hadiri Menteri Agama RI dan beberapa tamu undangan lainnya secara virtual, serta dihadiri secara langsung oleh Wakil Gubernur Jambi, Komandan Korem 042/Garuda Putih, Ketua Senat UIN STS Jambi, Rektor UIN STS Jambi, Wakil Rektor 1, WR 2, WR 3, Para Dekan, kepala lembaga dan unit di lingkup UIN STS Jambi dan tamu undangan lainnya.
Foto bersama dengan lulusan terbaik setiap Fakultas, Program Pasca Sarjana dan Program Doktor
Disampaikan Rektor UIN STS Jambi, Prof.Dr.H.Suaidi, MA, Ph.D wisuda kali ini adalah wisuda dengan jumlah wisudawan terbanyak sepanjang sejarah IAIN atau UIN STS Jambi. Ini merupakan satu kebanggan karena menunjukkan perkembangan yang besar dengan jumlah mahasiswa yang ada di UIN STS Jambi.
Suasana Wisuda UIN STS Jambi.
\"Ini pemecahan records sepanjang sejarah. Kami juga berterimakasih kepada Kementerian Agama, Pemerintah Daerah, seluruh pimpinan, dosen, tenaga kependidikan, serta orang tua yang telah berperan aktif dalam memberikan sumbangsih baik pikiran, moral dan materil dalam pengembangan potensi mahasiswa sehingga siap guna dalam kehidupan berbangsa, bernegara dan beragama di era Revolusi Industri 4.0, Society 5.0 dan post-new normal ini,\" jelas Rektor UIN STS Jambi saat menyampaikan sambutannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: