Hari Ini Mendagri Kunjungi Jambi, Ini Yang Dibahas
JAMBI - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Tito Karnavian hari ini Jumat (3/9) mengunjungi Provinsi Jambi. Ia akan berkantor satu hari di rumah dinas Gubernur Jambi kawasan Tanggo Rajo Kota Jambi.
Direncanakan, Mendagri akan membahas isu penting seperti penanganan Covid-19, Vaksinasi Covid-19 dan lainnya. Tampak telah hadir juga secara langsung seluruh Bupati/Walikota di auditorium rumah dinas gubernur, mereka akan menerima arahan Mendagri. Juga terdapat siaran virtual melalui zoom untuk kegiatan ini.
Mantan Kapolri ini tiba di bandara Jambi pukul 08.20 WIB, dan tiba di rumah dinas pukul 09.43 bersama Gubernur Jambi Al Haris, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, dan Kapolda Jambi Irjen Pol A Rachmad Wibowo.
Mendagri langsung memimpin rapat dengan kepala daerah dan Forkopimda, serta dijadwalkan juga akan menunaikan salat jumat di masjid sekitaran rumah dinas. Dan akan berangkat dari bandara Jambi menuju Jakarta pukul 14.30 WIB.
Pada lokasi pertemuan ini Dinas Kesehatan Provinsi Jambi juga menyediakan rapid tes antigen kepada undangan yang hadir. Pertemuan ini juga dilakukan dengan protokol kesehatan ketat dan peserta terbatas.(aan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: