>

Cik Bur Legowo, Mashuri: Ini Amanah yang Berat

Cik Bur Legowo, Mashuri: Ini Amanah yang Berat

JAMBI- Wakil Ketua DPRD Provinsi Jambi, Burhanuddin Mahir (Cik Bur) membenarkan telah terbitnya keputusan DPP terkait penetapan Ketua DPD Demokrat Provinsi Jambi. Mantan Bupati Muaro Jambi dua periode ini, yang juga merupakan salah satu kandidat mengaku legowo dengan putusan tersebut.

 \"Benar lah tu, sudah ditetapkan oleh DPP,\" kata Cik Bur dihubungi melalui ponselnya, Rabu (26/2). Cik Bur mengucapkan selamat kepada Mashuri yang saat ini merupakan menjabat Bupati Bungo. \"Sekarang saya masih di Jakarta, kita lagi di DPP,\" katanya lagi.

 Cik Bur berharap, dibawah kepemimpinan Mashuri Demokrat Jambi akan semakin lebih baik lagi. \"Semoga di bawah kepemimpinan Pak Mashuri, Demokrat akan sebagainya baik,\" sebutnya.

Ia tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada jajaran pengurus Demokrat Jambi yang telah berjuang bersama dirinya pada periode sebelumnya. \"Terimakasih kepada teman-teman pengurus. Ini adalah keputusan terbaik yang diambil DPP,\" tukasnya.

Sementara itu, Bupati Bungo, Mashuri akhirnya dipercaya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai nahkoda baru DPD Demokrat Jambi. Ini setelah adanya penetapan yang dilakukan DPP menyusul rampungnya uji kelayakan dan kepatutan belum lama ini.

 Mashuri membenarkan dirinya mendapat kepercayaan tersebut. Menurutnya, hal itu merupakan tugas yang berat baginya kedepan. \"Benar, pak Ketum memberikan tugas untuk memimpin partai kepada saya, ini amanah yang berat,\" kata Mahsuri, Rabu (26/2).

Meski begitu, Mashuri mengaku dirinya siap menjalankan amanah tersebut. Salah satu tugasnya kedepan adalah memenangkan AHY sebagai Presiden pada Pemilu 2024. \"Kita siap menenangkan Pemilu dan memenangkan Ketum sebagai presiden pada 2024 nanti,\" katanya lagi.

Terkait dinamika internal, Mashuri mengaku pelaksanaan Musda sudah berakhir. Tinggal tugas kedepan bagaimana bersama-sama membesarkan Demokrat di Jambi. \"Musda sudah selesai, sekarang kita menatap ke depan lagi,\" ucapnya.

Ia menyebutkan, akan merangkul semua kader baik yang pro maupun yang kontra. Menurutnya proses Demokrasi di Musda sudah dilalui dengan baik. \"Yang kontra kami meminta dukungan, agar kita bisa bersama-sama. Kalau ada yang kurang itu biasa,\" ungkapnya.

 Bagaimana dengan pengurus? Mashuri menyebutkan dalam waktu dekat ini pihaknya akan membentuk formatur untuk menyusun kepengurusan. Ia ingin bergerak cepat karena waktu untuk mempersiapkan mesin partai sudah tidak ada lagi. \"Kita ingin begerak cepat, setelah ini kita bentuk formatur. Waktunya sudah tidak ada lagi,\" tukasnya. (aiz/pas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: