Pasca Gempa di Pasaman Barat, Ada Fenomena Muncul Sumber Air Panas Baru
PADANG- Ada fenomena munculnya sumber air panas pasca gempa 6,1 Magnitudo yang mengguncang dan memporak-porandakan banyak rumah dan fasilitas publik di Pasaman Barat, Pasaman dan daerah sekitarnya, Jumat (25/2/2022).
Sumber air panas itu ditemukan warga di Jorong Padang Baru, Nagari Ganggo Hilia, Kecamatan Bonjol, Pasaman, Sumbar. Camat Bonjol Afnita menyebutkan, sumber air panas tersebut berada di tiga titik lokasi. “Muncul usai gempa,” katanya.
Koordinator Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Daryono menjelaskan bahwa diduga guncangan kuat gempa Pasaman bermagnitudo 6,1 yang terjadi hari ini telah menghasilkan rekahan hingga memunculkan air panas di Jorong Padang Baru tersebut.
“Karena, umumnya lapisan air tanah atau akuifer panas bumi dapat muncul ke permukaan terbentuk pada rekahan batuan,” ujar Daryono lewat akun Twitter-nya, Jumat (25/2/2022).
Beberapa reservoir air panas memang umumnya ditemukan di area sesar aktif. Seperti daerah Pasaman ini, kata Daryono, wajar jika terdapat mata air panas karena memang zona tektonik aktif dan terdapat jalur-jalur sesar.
Baca Juga: Pemko dan Polres Pariaman Antarkan Bantuan Untuk Korban Gempa Pasbar
Ada kemungkinan di Jorong Padang Baru tersebut memang dekat jalur sesar aktif sehingga ada hot spring atau mata air panas.
“Saat terjadi gempa, maka akan terganggu reservoirnya dan air panas tersebut ke luar melalui zona lemah yang rekah akibat guncangan kuat gempa bumi,” imbuhnya.
Berdasarkan update data yang BPBD Sumbar hingga Jumat sore, sebanyak 7 orang meninggal dunia akibat gempa yang mengguncang Pasbar. Sekitar 10 orang luka berat dan 75 luka ringan. Selain itu, sekitar 5 ribu jiwa warga mengungsi di 35 titik pengungsian di Kecamatan Talamau, Kecamatan Pasaman, Kecamatan Kinali (Pendataan).(esg)
Sumber: https://padek.jawapos.com/
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: