MUARATEBO, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Setelah molor selama 4 bulan, akhirnya pelantikan 4 jabatan Eselon II Tebo hasil lelang akan segera dilaksanakan. Pihak BKPSDM Tebo mengakui sudah menerima persetujuan dari Kemendagri.
Hal tersebut disampaikan Kepala BKPSDM Tebo, Erlinda saat dikonfirmasi Senin (29/7) kemarin. Dirinya mengatakan bahwa saat ini pihaknya tinggal menunggu jadwal PJ Bupati untuk pelantikan.
"Kita telah menerima persetujuan dari Kemendagri dan Partek atau Petimbangan Teknis dari BKN, jadi tinggal menunggu jadwal dari Bapak Pj Bupati" ujar Erlinda
Diketahui lelang jabatan eselon II di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tebo sudah dimulai sejak akhir Maret lalu. Proses lelang jabatan telah selesai berproses di KASN dan BKN. Hasilnya masing-masing tiga nama yang diseleksi sama-sama dapat dipertimbangkan.
BACA JUGA:SIAP-SIAP! Pelaksanaan Tes CPNS dan PPPK Tebo Bakal Digelar Pertengahan Agustus 2024
Adapun masing-masing tiga nama yang dapat dipertimbangkan menduduki kursi pada empat OPD ini, di antaranya;
Kepala Satpol PP dengan Peserta
1. Richi Shaputra, S.STP
2. Herwandi, S.STP, M.A.P
3. Ulpi Rahmat, S.STP
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu
1. Eko Nuryanto, S.STP
2. Puteri Vuspa Sari, S.STP
3. Ahmad Lutfi, SE
Kepala Badan Kesbangpol