JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Perwakilan Sumbagsel bersama PetroChina International Jabung Ltd dan Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) Jambi menggelar kuliah umum di UIN STS Jambi, Selasa (14/11).
Kuliah umum ini adalah program SKK Migas untuk memperkenalkan dan menjelaskan tentang penyelenggaraan pengelolaan kegiatan usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi kepada mahasiswa.
Kegiatan ini diikuti ratusan mahasiswa yang merupakan perwakilan dari setiap Prodi yang ada di UIN STS Jambi.
Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagsel yang diwakili kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Safe'I Syafri, S.H., M.H., kegiatan ini adalah kegiatan ketiga yang dilaksanakan di Sumbagsel dimana sebelumnya telah dilaksanakan di Lampung dan Sumatra Selatan.
"Program kuliah umum adalah program kegiatan bidang kelembagaan, kami datang dan hadir ke kampus - kampus di Sumbagsel dan kali ini untuk Jambi kita memilih UIN STS Jambi," kata Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Safe'i.
Dengan kegiatan ini, SKK Migas - PetroChina dan KKKS memberikan pemahaman yang mendalam tentang apa itu hulu Migas. Hal ini dilaksanakan untuk memberikan edukasi dan pemahaman yang jelas tentang hulu Migas yang selama ini mungkin belum tersampaikan dengan baik tentang dunia hulu Migas.
"Harapan besarnya setelah mendengarkan beberapa pemaparan yang disampaikan akan membuka pemikiran ke depan, bahwa adik adik sebagai generasi penerus dapat memiliki inovasi bagaimana energi itu bisa berkelanjutan," tambah Safe’i.
Sejalan Dengan itu Saipul, Government and Relations Dept Superintendent PetroChina International Jabung Ltd., mengatakan kegiatan ini penting agar pemahaman tentang industri hulu migas yang selama ini hanya didapatkan pada jurusan jurusan tertentu di perguruan ini juga dapat dipahami mahasiswa lainnya.
"Ini kesempatan baik bagi kita menjalin kerjasama dengan UIN STS Jambi dengan memberikan pemahaman seperti apa hulu migas itu, bagaimana produksi minyak, pengeboran dan hal - hal terkait industri sampai ke bidang masyarakat dan sosial," kata Saipul.
Sejalan dengan itu, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN STS Jambi, dr. Rofiqoh Perawati, M.EI., mengucapkan terimakasih atas terpilihnya UIN STS Jambi sebagai tuan rumah dalam kegiatan kuliah umum SKK Migas – PetroChina dan KKKS wilayah Jambi.
"Ini satu kebanggaan buat kami karena terpilih diantara Perguruan Tinggi lainnya di Jambi. Ini adalah kesempatan besar bagi mahasiswa untuk menambah pengetahuan dan mengenal langsung dan lebih mendalam tentang proses hulu migas," kata dr. Rofiqoh Perawati, M.EI. (*)