Update Terbaru Tol Probowangi, Lokasi Exit Tol Paiton Mulai Progres Pemadatan Tanah

Senin 21-08-2023,02:23 WIB
Reporter : Lala
Editor : Setya Novanto

Tol Probowangi memiliki tiga gerbang tol  yaitu Gerbang Tol Kraksaan (GT Kraksaan), Gerbang Tol Paiton (GT Paiton), dan Gerbang Tol Besuki (GT Besuki).

Tol Probowangi juga bakal ada  tiga titik simpang susun (SS) yakni, SS Kraksaan, SS Paiton, dan SS Besuki.

Selain itu, dibangun pula dua area istirahat (rest area) yang terletak di Sta 33+65 dalam kedua arah baik menuju Probolinggo maupun arah Besuki.

BACA JUGA:Ini Bank yang Kucurkan Kredit Rp1,34 Triliun untuk Tol Semarang-Demak, Ada dari Riau dan Sumut

Pekerjaan pembangunan tahap l dimulai dari Gending (Probolinggo) dan berakhir di Besuki (Situbondo) yang mencakup jarak sekitar 49,68 kilometer. Sementara itu, tahap berikutnya dimulai dari Besuki dan berlanjut hingga Banyuwangi 125,72 km.

Adi Prasetyanto, selaku Direktur Utama PT Jasamarga Probolinggo Banyuwangi (JPB) sebagai penanggung jawab pengelolaan Tol Probowangi menjelaskan tahap pertama pembangunan tol ini terdiri dari tiga paket yang mencakup Paket 1 Gending- Kraksaan (12,88 Km), Paket 2 Kraksaan - Paiton (11,20 Km), dan Paket 3 Paiton - Besuki (25,60 Km).

Untuk informasi lebih lanjut, jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi terdiri dari 7 bagian, yaitu :  

Seksi 1: Probolinggo-Kraksaan (12,88 Km)

Seksi 2: Kraksaan-Paiton (11,2 Km)

Seksi 3: Paiton-Besuki (25,6 Km)

Seksi 4: Besuki-Situbondo (42,3 Km)

Seksi 5: Situbondo-Asembagus (16,76 Km)

Seksi 6: Asembagus-Bajulmati (37,45 Km)

Seksi 7: Bajulmati-Ketapang (29,21 Km) (*)

 

 

Kategori :