JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Serah terima 50 unit Mitsubishi New Xpander Cross kepada konsumen Mitsubishi Motors telah dilakukan pada ajang “Life’s Adventure Park” di area parkir Lobby Timur - Gandaria City Mall, pada Sabtu (12/11) lalu. Ajang itu sekaligus untuk merayakan kehadiran dan kontribusi Mitsubishi Motors di Indonesia selama lebih dari 50 tahun.
Dalam Seremoni serah terima itu juga menandai pengiriman kendaraan low SUV kepada konsumen se-Indonesia. Naoya Nakamura, President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengatakan, setelah peluncuran Mitsubishi New Xpander Cross pada Agustus lalu, pihaknya telah memulai pengiriman unit kepada konsumen di seluruh Indonesia pada bulan ini.
"Seremoni serah terima 50 unit ini merupakan cara kami mengapresiasi konsumen sekaligus menyambut keluarga baru Mitsubishi Motors di Indonesia," ujarnya. Mobil Low SUV kebanggaan Mitsubishi ini, pendistribusiannya sudah diumumkan MMKSI akan dimulai pada Oktober. Pengiriman atau proses pendistribusiannya berjalan sesuai rencana.
Hal itu juga membuktikan komitmen MMKSI dalam memberikan layanan terbaik kepada konsumen. Tetsuro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI mengungkapkan, serah terima kendaraan kepada 50 customer itu untuk konsumen yang ada di Jabodetabek.
"Untuk daerah lainnya sudah kita kirimkan juga. Jadi secara total sudah ada 1.500 pengiriman kendaraan," ujarnya. Lanjutnya, mengenai produksi Mitsubishi New Xpander Cross hingga saat ini tak ditemukan masalah. Sejak awal, pihaknya telah menyampaikan jika produksi kendaraan dimulai pada Oktober.
"Sekarang juga diler sudah punya ready stock, jadi konsumen yang ingin memesan tidak perlu khawatir. Sekarang kita juga berusaha memenuhi produksi dan mengirim kendaraan secepat-cepatnya," ungkapnya.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), pada Oktober lalu penjualan mobil Mitsubishi secara wholesales sebanyak 6.108 unit. Xpander Cross jadi model yang paling banyak berkontribusi, mencapai 2.581 unit. (van)