Murasman Raih Penghargaan dari Forum Peduli Prestasi Bangsa

Senin 29-10-2012,00:00 WIB

Sebagai Tokoh Aktif Memberi Kontribusi  Masyarakat

KERINCI- BupatiKerinci kembali menerima penghargaan tingkat nasional. Kali ini berkat keberhasilan dalam memberi kontribusi untuk kemajuan pembangunan di Kabupaten Kerinci, Bupati Kerinci Kerinci H Murasman dianugerahkan penghargaan The Best Indonesian Leader Award 2012.

Penghargaan sebagai tokoh pria yang dinilai aktif memberikan konstribusi untuk kemajuan pembangunan bangsa dan negara melalui bidangnya masing-masing diberi lansung oleh Forum Peduli Prestasi Bangsa, bertempat di Hotel Amartapura Ballroom Grand Can di Hotel Semarang Jateng, Minggu (28/10).

“Penghargaan tersebut diterima langsung oleh bapak Bupati Murasman pada malam anugerah tokoh nasional yang aktif memberi kontribusi yang memajukan masyarakat Kerinci tahun 2012,” kata Kabag Humas Pemkab Kerinci Azmal Fahdi, kepada harian ini, kemarin.

Dalam penyerahan penghargaan tersebut, sejumlah tokoh nasional maupun tokoh daerah datang dalam acara tersebut. Tak hanya kalangan politisi namun dari kalangan bisnis dan akademisi juga turut menerima penghargaan yang sangat bergengsi tersebut.

Ketua Forum Peduli Prestasi Bangsa mengungkapkan bahwa malam anugerah penghargaan ini adalah malam yang sangat berbeda dari biasa, karena pada malam itu sejumlah tokoh nasional dan daerah akan diberikan penghargaan yang prestisius dan sangat bergengsi.

“Kita  tidak hanya kedatangan para politisi, pada malam hari ini kita juga kedatangan sejumlah bisnisman dan kalangan kemajuan dan yang telah memberi kontribusi daerahnya dengan bidang masing-masing, karena para penggerak pembanguanan dan tokoh lainnya perlu diberikan reward malalui sejumlah penghargaan,” ungkapnya.

Dikatakannya, penghargaan yang di berikan oleh Forum Peduli Prestasi Bangsa YPI ini bukanlah penghargaan yang diberikan secara cuma-Cuma, namun penghargaan ini diberikan kepada para tokoh melaluai proses tahap seleksi yang cukup ketat.

Sebelum ini, kata ketua Forum Peduli Prestasi Bangsa melalui Kabag Humas Azmal Fahdi, pihaknya telah melakukan survei ke sejumlah daerah untuk memantau siap tokoh yang layak untuk mendapatkan penghargaan ini. Pada malam anugerah ini, hasil survei tersebut telah membuktikan bahwa sejumlah tokoh malam ini yang akan menerima penghargaan adalah figur dan sosok yanmg sangat berjasa untuk daerah dan masyarakatnya.

“Berkat pengabdian dan apresiasinya dalam pembangunan maka pengargaan ini layak diberikan kepada figur yang telah lolos seleksi dari Forum Peduli Prestasi Bangsa,” jelasnya.

Semantara itu, Murasman dengan bangga dan wajah yang penuh senyum terlihat sangat bahagia menerima penghargaan yang diterimanya. “Ya, penghargaan ini merupakan salah satu bukti bahwa pembangunan di Kabupaten Kerinci terus kita lakukan secara berhtahap,” ungkap Murasman, melalui Kabag Humas Azmal Fahdi, kemarin.

(hdi/adv) 

Tags :
Kategori :

Terkait