JAMBI – Pemprov Jambi berencana akan membangun Jalan Jepang di Seberang Kota Jambi yang dananya akan dianggarkan pada APBD Provinsi jambi tahun 2013 mendatang .
Selain itu, Pemprov juga akan membangun jalan dari Niaso hingga Tanjung Johor. Untuk dua proyek itu, akan dianggarkan dana masing-masing sebesar Rp 8,1 Miliar (M) dan Rp 3,4 M.
‘’Kita harapkan seberang adalah kota yang tidak tertinggal,” ujar Gubernur Jambi Hasan Basri Agus.
Pemprov juga akan menggelontorkan dana sebesar Rp 10 M untuk pembangunan SMK, membangun Rusunawa bagi sabtri dari Kementerian Perumahan dan menempatkan seberang sebagai tuan rumah Musabaqoh Qiraatul Qutub pada tahun 2014 mendatang.
“Realisasinya kita akan koordinasi dengan Kota Jambi. Kita berbagi, mana yang bisa dikerjakan Provinsi dan Kota Jambi, terlalu besar Pemerintah Provinsi Jambi membantu pembangunan yang menjadi tanggung jawab Kabupaten/Kota juga tidak boleh dari segi aturan undang undang,” jelas HBA.
Bukti lain untuk menjadikan seberang bukan kota tertinggal, menurut HBA, Pemprov telah membangun pn menara Gentala Arsy. Pembangunan itu menjadi langkah awal mengembalikan kejayaan tersebut.
Kemudian dilanjutkan dengan pembangunan Jembatan Pedestrian untuk mempermudah akses bagi masyarakat Jambi Kota Seberang sekaligus sebagai Ikon Jambi.
“Kita mendirikan Gentala Arsy nanti di bawah itu museum. Sekarang sedang kita rancang,” tandasnya.
Museum yang dimaksudkan HBA tersebut berisi informasi terkait dengan masuknya Islam di Seberang, asal terbentuknya pesantren, kitab kitab yang dipelajari, termasuk ulama ulama besar pada masa lalu, sehingga masyarakat mendapat informasi terkait dengan sejarah peradaban Islam di Kota Seberang.
(fth)