Bentrok Geng Karena Soal Wanita

Selasa 12-02-2013,00:00 WIB

JAMBI – Kedua kubu yang bentrok di daerah Jalan Patimura di depan Kuburan Cina Minggu Malam (10/2) kemarin ternyata adalah kumpulan pelajar tingkat SMA.  Menurut pihak Polsek Kota Baru, kedua geng yang bentrok ini disebabkan masalah wanita.

“Mereka bentrok hanya karena cewek (wanita),”ungkap Kapolsek AKP Gadug Kurniawan, kemarin.

Meski sebelumnya pihak Polsek sudah menyatakan ada dua orang calon tersangka, namun menurut Kapolsek, pihaknya sudah memfasilitasi kedua belah pihak untuk berdamai.

“Mereka masih anak sekolah, jadi mereka kami fasilitasi berdamai. Dan mereka setuju berdamai,”jelasnya kepada Jambi Ekspres.

Dalam perdamaian tersebut, kedua belah pihak sepakat menandatangani perjanjian damai. Dan salah satu diantara isi perjanjian adalah tidak mengulangi perbuatan tersebut serta menanggung biaya pengobatan korban yang mengalami luka-luka.

“Mereka juga sudah membayar ganti rugi untuk pembiayaan pengobatan bagi yang luka-luka,” tukasnya

Sayangnya, pihak Kapolsek tidak mau menyebutkan mereka dari sekolah mana. Meski demikian, kabar yang beredar dilapangan, pihak sekolah, melalui Kepala Sekolah masing-masing geng sudah dipanggil dan ikut dalam proses perdamaian kedua belah pihak.

(cr8)

Tags :
Kategori :

Terkait