Pertahanan Masih Keropos

Kamis 21-11-2013,00:00 WIB

0 Inggris v Jerman 1

LONDON- Inggris diburu waktu untuk menyiapkan skuad terbaik menuju Piala Dunia 2014. Usai memastikan lolos ke Brasil, The Three Lions-julukan Inggris, malah mendapatkan dua kekalahan beruntun. Ironisnya, meski hanya bersifat friendly, itu terjadi di Stadion Wembley.

                Setelah akhir pekan lalu dibungkam tim Amerika Selatan Cile, giliran Jerman menekuk Inggris 1-0 dalam laga yang berlangsung kemarin (20/11) dini hari WIB. Dua kekalahan beruntun di stadion yang sama dalam sepekan terakhir menjadi pukulan telak bagi Inggris. Pelatih Inggris, Roy Hodgson, menyalahkan kinerja pertahanan Inggris yang dianggapnya tak melakukan koordinasi dengan baik.

                Hodgson mengubah susunan duet center back di dua laga uji coba. Dia menduetkan Gary Cahill dan Phil Jones saat kalah 0-2 dari Cile. Kemarin, dia memilih duet Phil Jagielka dan Chris Smalling sebagai starter. 

                Hodgson menganggap tak ada perbaikan meski timnya kali ini hanya kebobolan satu gol. Smalling-Jagielka disebutnya kurang andal mengantisipasi umpan lambung. Salah satunya gol Jerman  yang diciptakan Per Mertesacker pada menit ke-39 yang berasal dari tendangan sudut Toni Kroos.

                \"Kami tahu tendangan sudut selalu menjadi problem besar kami, dengan melihat tinggi badan Mertesacker. Sayangnya malam ini kami tidak berada di posisi tertinggi kami,\" ujar Hodgson seperti Reuters.

                Kendati begitu, Hodgson membantah opini yang menyebut posisi bek sentral yang biasanya menjadi kekuatan Inggris, menjadi masalah sejak kepergian John Terry dan Rio Ferdinand dari tim nasional. \"Saya pikir Gary Cahill dan Phil Jagielka bermain bagus di kualifikasi ([Piala Dunia]),\",\" sebut Hodgson.

                \"Saya pikir Chris Smalling bermain bagus, saya tidak berpikir kami kekurangan dalam hal organisasi permainan,\" imbuh dia.

                Namun Hodgson tidak bisa menyembunyikan fakta bahwa pasukan The Three Lions gagal membahayakan gawang Jerman di sepanjang pertandingan. Tercatat hanya lima peluang yang didapatkan Inggris sepanjang 2x45 menit. Dari jumlah itu, hanya satu yang mengarah ke gawang setelah tendangan Andros Townsend mengenai tiang gawang Jerman yang dijaga Roman Weidenfeller.

                \"Kami tidak memperlihatkan kualitas yang saya harapkan akan terlihat dan tidak menciptakan peluang yang bisa kami bangun. Mereka (Jerman) bermain lebih bagus dalam kualitas umpan dan penyelesaian akhir dan itu sangat mengecewakan,\" kata Hodgson.

                Hodgson mengakui dirinya mendapat pelajaran berharga dari dua kekalahan tersebut. \"Kami menggunakan banyak pemain dan itu telah menjadi latihan yang positif. Kami belajar banyak, baik secara positif maupun negatif,\" ujarnya.

(ady)

Tags :
Kategori :

Terkait