MADRID- Selain Atletico Madrid, Thibaut Courtois memang sudah menyatakan keinginannya untuk membela panji Chelsea. Pasalnya, Chelsea merupakan klub yang saat ini berstatus sebagai pemilik Courtois.
Kebetulan, Chelsea juga sudah ngebet memulangkan kipper Atletico itu. Namun, keinginan Chelsea bakal jauh panggang dari api jika masih memiliki Petr Cech. Pasalnya, Courtois enggan menjadi kiper kedua.
Masalahnya, Chelsea juga belum memiliki rencana melepas Cech. The Blues -julukan Chelsea-saat ini terus menjadikan kiper asal Republik Ceko itu sebagai penghuni utama di bawah mistar gawang.
“Chelsea memiliki kipper yang bagus yakni Cech. Jadi, menyatukan kedua pemain tidaklah mungkin. Membuat alternative untuk kedua pemain di atas kertas memang memungkinkan. Namun, ini bukan hal yang kami mau,” terang ayah Courtois di laman RTBF, Kamis (6/2).
Sang ayah tentu tak ingin talenta hebat Courtois terbuang sia-sia jika kembali ke Chelsea. Dalam beberapa musim terakhir, Courtois memang menjelma menjadi salah satu kiper hebat di dunia.
“Setiap pekan, Courtois bisa menyilaukan semua pecinta sepakbola. Dia memberikan performa hebat untuk Atletico. Untuk saat ini, kami berharap bisa berkomunikasi dengan Chelsea. Namun, sangat tidak mungkin bagi Courtois untuk menjadi kipper kedua,” tegas sang ayah.
(jos/jpnn)