Setahun Layani 4.000 Pasien dari Berbagai Negara

Selasa 11-03-2014,00:00 WIB

                Dia menyebut, selama ini sekitar 30 pasien per bulan menghendaki pengobatan dengan stem cell. Mereka dari berbagai daerah di Indonesia. Namun, RSUD dr Soetomo baru mampu melayani sebagian. Sebab, fasilitas yang dimiliki masih terbatas. Akibatnya, banyak pasien yang lari ke luar negeri.

                \"Nah, kami ingin membendung masyarakat agar jangan lari ke luar negeri untuk mendapatkan pengobatan ala stem cell,\" ujar spesialis dan konsultan bedah saraf itu.

                Menurut Joni, secara kualitas pengobatan di RSUD dr Soetomo tak kalah dengan rumah sakit di luar negeri. Apalagi, stem cell masih merupakan pelayanan berbasis riset dan belum menjadi pengobatan berstandar. \"Secara umum para dokter di dunia sama-sama masih mengembangkan ilmu ini,\" jelasnya.

(*/c2/ari)

Tags :
Kategori :

Terkait