Halaqoh jadi Komitmen Kembangkan Pontren

Rabu 27-09-2017,00:00 WIB

 

 

JAMBI-Perkembangan Pondok Pesantren di Provinsi Jambi menunjukkan tren positif dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir. Hal ini menjadi wujud komitmen Kementerian Agama dalam rangkan memberikan kontribusi kepada masyarakat.

Salah satu upaya tersebut dengan kegiatan halaqoh yang menjadi media pertemuan para pimpinan Pondok Pesantren. Dalam pertemuan itu untuk melakukan diskusi serta tukar pendapat juga termasuk didalamnya berbagi informasi terbaru dalam rangka pengembangan Pondok Pesantren.

“Halaqoh ini sesungguhnya rutin dilakukan setiap tahunnya, yakni dimulai sejak tahun 2008. Kegiatan ini menjadi wadah bertemunya para pimpinan pondok untuk membahas pengembangan Pondok Pesantren ke depan,” terang Kabid PAKIS, H. Abd Rahman Sayuti saat kegiatan.

Tujuannya adalah untuk menguatkan nilai-nilai ukhuwah serta memperkuat komitmen Kementerian Agama dalam pengembangan Pondok Pesantren.

Plh Kakanwil, H.Abdullah Saman saat membuka kegiatan sangat mengapresiasi seluruh komitmen para pimpinan pondok dalam aspek pengembangannya. Menurutnya keberadaan pondok ini terus mendapatkan perhatian dari pemerintah.

“Galilah informasi pada kegiatan ini, saya meyakini dengan kegigihan yang dilakukan Insya Allah pengembangan pondok tersebut akan berjalan dengan baik,” ujarnya memotivasi.

Sumber Daya Manusia (SDM) pondok juga harus membekali ketrampilan serta mampu berkompetisi. Apalagi di tengah arus globalisasi saat ini.

“Sebagai contoh penyiapan SDM yang melanjutkan pendidikannya ke jenjang lebih tinggi dalam rangka mempersiapkan serta menjawab tantangan kekinian,” ungkapnya.

Pengembangan pondok juga harus menjadi perhatian bersama, salah satunya penyiapan skill yang ada. Pondok Pesantren juga mempunyai catatan sejarah dalam perjuangan kemerdekaan bangsa Indonesia, dengan ilmu agama yang dimiliki merupakan wujud kontribusi terhadap bangsa.

(kta)

Tags :
Kategori :

Terkait