JAMBI - Sijago merah kembali membara. Kali ini api menghanguskan satu unit rumah milik Harapan yang terletak di jalan Darma RT 1, Lorong Family, Kelurahan Talang Bakung, Kecamatan Pall Merah Minggu (7/4) kemarin.
Api mulai terlihat sekitar pukul 03.30 WIB menghanguskan satu unit rumah semi permanen. Api dengan cepat membesar karena sebagian besar bangunan dari kayu sehingga pemilik rumah tidak bisa menyelamatkan harta bendanya.
Untuk memedamkan api, Damkar Kota Jambi menerjunkan dua unit armada pemadam. Setibanya di lokasi, api telah hampir menghanguskan seluruh bangunan.
Api baru dapat dipadamkan setelah selama hampir satu jam tim dari Damkar berjibaku dengan ganasnya si jago merah yang berkobar dan dibantu oleh warga sekitar.
Menurut Kabid Penanganan kebakaran Kota Jambi Rinno mengatakan, api telah berhasil dipadamkan. Nanti akan ada pendinginan, setelah itu maka tim dari kepolisan akan bekerja untuk mencari penyebab terjadinya kebakaran. “Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namum kerugian ditaksir mencapai ratusan rupiah,” katanya.
Menurut keterangan Joko, warga yang membantu memadamkan api mengatakan bahwa tidak banyak yang bisa diselamatkan. Saat kejadian warga hanya bisa membawa barang berharga seadanya saja dan orang-orang yang ada di dalam rumah. \"Tidak banyak yang bisa diselamatkan, mungkin surat-surat penting tidak selamat. Saat kebakaran berlangsung semuanya panik, hanya bisa menyelamatkan barang beharga semampunya,” kata Jako.
Saat ini korban telah mengungsi di rumah tetangganya yang juga merupakan kerabat dekatnya. (cr3)