Klaster Rumah Sakit Covid-19 di Singapura Jadi yang Terbesar

Kamis 06-05-2021,00:00 WIB

SINGAPURA — Singapura kembali melaporkan kasus baru Covid-19 yang dikaitkan dengan klaster rumah sakit. Catatan Kementerian Kesehatan Singapura, Rumah Sakit Tan Tock Seng (TTSH) melaporkan total 40 kasus. Ini adalah yang terbesar dari sembilan klaster aktif di Singapura.

Ada 17 kasus Covid-19 yang dikonfirmasi oleh Kementerian Kesehatan Singapura (MOH) pada Selasa siang (4/5) sehingga total Singapura menjadi 61.252. Dari jumlah tersebut, 5 berasal dari komunitas dan tidak ada yang berasal dari asrama pekerja migran.

Semuanya terdeteksi dari tes proaktif Kemenkes terhadap pasien, pengunjung dan staf di Rumah Sakit Tan Tock Seng (TTSH) atau kontak dekat mereka. Dan, telah ditempatkan di karantina. Ada juga 12 kasus impor yang telah diberitahukan tinggal di rumah pada saat kedatangan di Singapura.

Sebelumnya 8 kasus Covid-19 lainnya dikaitkan dengan kelompok TTSH, termasuk 5 pasien dari Bangsal 9D, tempat sampel kasus pertama dalam kelompok tersebut diambil. Kedelapannya pada awalnya dites negatif. Lalu sampelnya diambil lagi dalam putaran pengujian berikutnya.

 

Selain rumah sakit, Singapura juga mencatat lonjakan kasus di masyarakat. Kementerian Kesehatan melaporkan jumlah kasus baru meningkat menjadi 60 kasus dalam seminggu terakhir dari 10 kasus pada minggu sebelumnya.

Jumlah kasus yang tak terkait di masyarakat juga meningkat menjadi 10 kasus dalam sepekan terakhir dari 4 kasus pada pekan sebelumnya. Dari 8 kasus yang ditambahkan ke klaster TTSH, 5 orang di antaranya adalah pasien berusia antara 53 dan 94 tahun.

Mereka dipindahkan ke Pusat Penyakit Menular Nasional untuk diisolasi pada 28 April. Lalu dua orang perawat dan satu orang porter yang dipekerjakan oleh UEMS yang ditempatkan di TTSH. (jpg/fajar)

Sumber: www.fajar.co.id

Tags :
Kategori :

Terkait