Muaro Jambi Bidik Gelar Juara
Muaro Jambi Bidik Gelar Juara-Ist-
MUAROJAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Tim kesebelasan Kabupaten Muaro Jambi secara tegas memasang target juara pada ajang Piala Gubernur Jambi Cup 2026.
Tekad tersebut menjadi motivasi utama tim dalam menghadapi kompetisi sepak bola paling bergengsi di Provinsi Jambi itu.
BACA JUGA:Dampak Efesiensi, Sejumlah OPD di Kabupaten Tebo Dilebur, Dimulai Pada Tanggal Ini
Muaro Jambi tergabung di Grup A bersama tiga tim kuat lainnya yakni, Merangin, Kerinci dan Tebo. Turnamen dijadwalkan mulai bergulir pada 11 Januari 2026, sementara laga perdana Muaro Jambi akan dilakoni pada 13 Januari 2026 dengan menghadapi Kerinci.
BACA JUGA:Muaro Jambi Bidik Gelar Juara, Pergelaran Gubernur Jambi Cup 2026
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Muaro Jambi, Firdaus, menegaskan bahwa target juara bukan sekadar wacana. Pemerintah daerah bahkan telah menyiapkan bonus khusus apabila tim berhasil keluar sebagai pemenang.
"Target kita jelas, juara. Bonus juga sudah kami siapkan. Kami optimistis para pemain dan pelatih akan tampil maksimal dan penuh semangat," kata Firdaus.
Ia menambahkan, kesiapan tim terus dimatangkan, baik dari sisi fisik, mental, maupun strategi permainan. Kata dia, keyakinannya skuad Muaro Jambi mampu bersaing dengan tim-tim lain yang memiliki tradisi kuat di sepak bola Jambi.
Menurutnya, persiapan tim sejauh ini berjalan dengan baik dan fokus utama adalah menjaga konsistensi permainan sepanjang turnamen.
Selain dukungan dari pemerintah daerah, Firdaus turut mengajak seluruh masyarakat Muaro Jambi untuk ikut memberikan doa dan dukungan moral kepada tim kebanggaan daerah tersebut.
"Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Muaro Jambi. Dukungan masyarakat sangat berarti bagi pemain yang akan bertanding membawa nama daerah,” tutup Firdaus.
Dengan target tinggi, bonus juara, serta dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat, tim Muaro Jambi diharapkan mampu tampil solid dan menjadi salah satu kandidat kuat peraih gelar juara Piala Gubernur Jambi Cup 2026.(wan)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



