Polda Jambi Gelar Apel Siaga Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi
Polda Jambi Gelar Apel Siaga Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi--
JAMBI. JAMBIEKSPRES.CO.ID-Polda Jambi menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka tanggap darurat bencana hidrometeorologi pada Rabu (05/11/2025). Bertempat di halaman Mapolresta Jambi.
Apel ini dipimpin langsung oleh Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar, serta dihadiri oleh jajaran TNI, Forkopimda, dan berbagai instansi terkait penanggulangan bencana di Provinsi Jambi.
BACA JUGA:Ratusan Warga Lubuk Paku Demo di PLTA Batang Merangin, Ini Tuntutannya
Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Korem 042/Gapu, para Pejabat Utama Polda Jambi, BMKG Provinsi Jambi, BPBD Provinsi Jambi, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Satpol PP, Dinas Pemadam Kebakaran, serta Kwarda Provinsi Jambi.
BACA JUGA:Patung Pahlawan Sultan Thaha Akan Dibangun Ulang Lebih Bagus Di Depan Kawasan Kantor Gubernur Jambi
Sinergi lintas sektor ini menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, dan cuaca ekstrem yang dapat terjadi sewaktu-waktu.
Dalam amanatnya, Kapolda Jambi menekankan pentingnya deteksi dini dan pemetaan wilayah rawan bencana melalui kolaborasi antarinstansi.
BACA JUGA:OJK Dorong Penguatan Ekosistem Keuangan Syariah di Seluruh Sektor Jasa Keuangan
“Deteksi dini dan pemetaan wilayah rawan bencana harus dilakukan secara berkelanjutan melalui kolaborasi bersama BMKG dan seluruh pihak terkait. Pastikan kesiapan personel, sarana prasarana, serta logistik pendukung, sehingga dapat segera digerakkan kapan pun diperlukan,”katanya.
Selain itu, Kapolda menginstruksikan agar seluruh personel dan peralatan penanggulangan bencana selalu dalam kondisi siap digunakan. Ia juga meminta agar simulasi rutin dilaksanakan sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:



