Warga Kota Solo Full Senyum, BBM di Solo Turun Rp 700, Ini Harga Baru Pertamax-Pertalite di SPBU 15 April 2025

Harga BBM kembali turun 29 Maret 2025-IG spbupertamina-
SURAKARTA JAMBIEKSPRES.CO.ID- Sepanjang bulan April 2025, warga Surakarta atau Solo full senyum cerah.
Hal ini menyusul dengan turunnya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di seluruh Kota Surakarta atau Solo.
Pertamina Persero selaku penyedia BBM di Indonesia secara khusus menurunkan harga BBM terhitung mulai 29 Maret 2025.
Pada penurunan harga BBM terbaru tersebut, Pertamina Persero langsung mengubah harga BBM di seluruh SPBU di Kota Solo sebanyak 5 jenis BBM.
Dari 5 jenis BBM yang turun tersebut antara lain, Pertamina RON 92, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo RON 98, Dexlite CN 51 dan Pertamina Dex (Pertadex) CN 53.
Penurunan harga BBM di Seluruh Kota Solo dilakukan secara bervariasi mulai Rp 400 per liter untuk yang terendah dan Rp 700 per liter untuk yang tertinggi.
Pada pengumuman lewat unggahan di website, Pertamina Persero mengubah harga Pertamax RON 92 di seluruh SPBU di Kota Solo mulai awal April 2025 menjadi Rp 12.500 per liter dari harga sebelumnya Rp 12.900 per liter atau turun Rp 400 per liter.
Selanjutnya, harga Pertamax Turbo RON 98 di seluruh Kota Solo turun Rp 500 per liter menjadi Rp 13.500 per liter dari harga sebelumnya Rp 14.000 per liter.
Kemudian untuk harga Pertamax Green 95 di seluruh Kota Solo turun Rp 450 per liter menjadi Rp 13.250 per liter dari harga sebelumnya Rp 13.700 per liter.
Untuk harga Dexlite atau CN 51 di seluruh SPBU di Kota Solo turun Rp 700 per liter menjadi Rp 13.600 per liter dari harga sebelumnya Rp 14.300 per liter.
Dan yang terakhir untuk harga Pertamax Dex (Pertadex) atau CN 53 dis eluruh SPBU di Kota Solo turun Rp 700 per liter menjadi Rp 13.900 per liter dari harga sebelumnya Rp 14.600 per liter.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: