SDS Islam Al-Falah 2 Santuni Panti Asuhan dan Dhuafa

Salah seorang perwakilan siswa SDS Islam Al-Falah menyerahkan bantuan.-Foto: Istimewa-
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID –Dalam rangka melatih siswanya berbagi dan peduli kepada sesame, maka SDS Islam Al-Falah 2 Jambi menyalurkan sumbangan berupa sembako dan uang tunai kepada panti asuhan, panti jompo, serta kaum dhuafa di lingkungan sekolah pada Kamis (20/03) kemarin.
Kegiatan ini merupakan program tahunan yang digelar sebagai bagian dari tradisi Amalaiyah Ramadan di SDS Islam Al-Falah 2 Jambi.
Pengurus Yayasan Jam' Al-Falah Jambi, yang diwakili oleh Ketua Bidang Pendidikan Indri Anastasia, SS, MA, M.Ed, mengatakan bahwa kegiatan amaliyah Ramadan ini merupakan salah satu program utama kepala sekolah. Kegiatan ini telah berlangsung lama di SDS Islam Al-Falah 2 Jambi sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama.
BACA JUGA:Duta GenRe Tanjabtim Talk Show di SM Radio
“Hari ini adalah hari terakhir anak-anak sekolah, dan mereka melakukan kunjungan ke panti-panti untuk menyerahkan santunan yang telah mereka kumpulkan dalam bentuk infaq selama setahun. Santunan ini langsung diserahkan oleh anak-anak kepada yang berhak,” ujar Indri Anastasia.
Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk melatih anak-anak agar belajar berbagi, ikhlas, dan menanamkan nilai bahwa rezeki yang dimiliki tidak hanya untuk diri sendiri, tetapi ada hak orang lain. Dengan demikian, kegiatan ini juga bertujuan agar anak-anak dapat berbagi dan berempati terhadap mereka yang kurang beruntung.
BACA JUGA:Alhamdulillah! Harga TBS Sawit Jambi Naik Rp 76/Kilogram, Berikut Daftar Harga 21-27 Maret 2025
“Anak-anak dan orangtua siswa sangat antusias. Terbukti dari besarnya infaq yang berhasil dikumpulkan selama setahun dan antusiasme mereka untuk menyerahkan langsung kepada yang berhak,” tambah Indri.
Kepala SDS Islam Al-Falah 2 Kota Jambi, Utomo Widyanto, S.Pd, SD, mengucapkan terima kasih kepada orangtua siswa yang telah mempercayakan amanah ini.
“Hasilnya telah dikumpulkan dan disalurkan langsung oleh anak-anak dalam bentuk uang dan sembako. Mereka mengumpulkan infaq selama 11 bulan, dan mereka sendiri yang menyerahkannya. Semoga ini menjadi pembelajaran yang baik bagi anak-anak kita untuk menanamkan jiwa sosial sejak dini,” ujar Utomo.
BACA JUGA:Gelar BRILiaN Fest Ramadhan 1446 H, BRI Tawarkan Promo Menarik dan Sembako Murah bagi Masyarakat
Utomo juga menambahkan bahwa kepercayaan yang diberikan oleh orangtua siswa dapat dipelihara dengan baik, dan program ini dapat terus berjalan dengan transparan dari tahun ke tahun.
Ketua Panitia Amaliah Ramadan SDS Islam Al-Falah 2 Jambi, M. Joni, S.Pd.I, M.Pd.I, menjelaskan bahwa kegiatan pengumpulan dan penyaluran sumbangan ini melibatkan seluruh civitas akademika SDS Islam Al-Falah 2 Jambi, termasuk siswa, guru, dan karyawan.
Selama periode Syawal 1445 H hingga Sya'ban 1446 H, infaq harian yang terkumpul mencapai Rp56.786.000. Selain itu, sumbangan uang selama bulan Ramadhan 1446 H mencapai Rp35.829.000, sehingga total sumbangan uang yang terkumpul adalah Rp. 92.615.000.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: