Disambangi Waka DPR RI, Pjs Gubernur Sudirman Komunikasikan Industri - Pembangunan Jambi ke Kementerian
Wakil Ketua DPR RI yang membidangi koordinator bidang industri dan pembangunan Saan Mustopa menyambangi kantor Gubernur Jambi, Jumat (25/10/2024).-Foto: Istimewa-
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Wakil Ketua DPR RI yang membidangi koordinator bidang industri dan pembangunan Saan Mustopa menyambangi kantor Gubernur Jambi, Jumat (25/10/2024).
Waka DPR RI dari Fraksi Nasdem itu diterima oleh Pjs Gubernur Jambi Sudirman.
Sudirman menyatakan kedatangan Waka DPR RI dan Anggota DPRD itu membahas gambaran hilirasi dan konektivitas infrastruktur di Jambi.
"Ini jadi dasar Wakil Ketua DPR RI untuk komunikasikan dengan jajaran Kementerian koordinasi beliau (industri dan pembangunan)," kata Sudirman.
Pjs Gubernur apa yang digambarkan pihaknya ke Waka DPR RI pengembangan industri dan pembangunan bisa terealisasi.
Sementara itu, Waka DPR RI Saan Mustopa mengatakan pihaknya mendapat gambaran kondisi industri dan pembangunan Jambi dari Pjs Gubernur dan Kepala OPD terkait. Khususnya terkait kosmoditas Sumber Daya Alam (SDA) yang ada di Jambi.
Ia menyatakan potensi itu belum maksimal karena dua kendala.
"Belum bisa maksimal karena terkendala, pertama karena soal konektivitas infrastruktur yang harusnya terkoneksi satu sama lain. Kedua, soal hilirasisi bahan mentah keluar dari Jambi, kurang diolah di Jambi," jelasnya.
"Saya selaku Waka DPR akan bicara dpr bicarakan instansi terkait (kendala)ini," sebut Saan Mustopa. (aan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: