>

Meningkatkan Kemandirian, Lapas Bangkinang Riau Sulap Lahan Kosong Jadi Ladang Warga Binaan

Meningkatkan Kemandirian,  Lapas Bangkinang Riau Sulap Lahan Kosong Jadi Ladang Warga Binaan

Kegiatan penanaman jagung hibrida di Lapas Bangkinang yang menjadikan lahan kosong jadi ladang pertanian.- ANTARA/HO-Kanwil Kemenkumham Riau.-

BENGKALIS, RIAU, JAMBIEKSPRES.CO.ID  - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Bangkinang, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau menyulap lahan kosong seluas 2 hektare di dalam kawasan lapas menjadi ladang pertanian bagi warga binaan dengan menanam jagung hibrida.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Riau, Budi Argap Situngkir secara langsung memimpin penanaman jagung hibrida.

Dia mengapresiasi hal ini dalam upaya meningkatkan kemandirian dan memberikan keterampilan baru kepada warga binaan.

"Hari ini kita bersama-sama memulai langkah nyata dalam membina kemandirian warga binaan melalui kegiatan pertanian," kata Budi Argap saat memberikan sambutan, dikutip dari ANTARA.

Lebih lanjut dia berharap penanaman jagung hibrida ini tidak hanya mengajarkan keterampilan bertani, tetapi juga menanamkan nilai kesabaran dan ketekunan. Ini merupakan bagian dari program pembinaan holistik yang bertujuan untuk mempersiapkan warga binaan kembali ke masyarakat sebagai individu yang produktif dan mandiri.

Menurutnya dengan memberikan keterampilan bertani, diharapkan warga binaan dapat memiliki penghasilan yang halal setelah bebas nanti dan tidak kembali mengulangi perbuatan yang sama. Untuk itu dia mengapresiasi kerjasama dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, dalam mendukung program pembinaan kemandirian di Lapas Bangkinang.

"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh dari Dinas Pertanian dan Pemerintah Kabupaten Kampar. Semoga Lapas Bangkinang semakin maju dan menjadi contoh bagi lembaga pemasyarakatan lainnya," tambahnya.

Senada dengan Budi Argap, Kepala Lapas Bangkinang, Edi Cahyono, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengoptimalkan potensi lahan yang ada di dalam lapas. Terkait komoditas, dikatakannya jagung saat ini menjadi komoditas yang sangat penting.

"Dengan adanya lahan yang cukup luas dan keterlibatan warga binaan, kami yakin dapat berkontribusi dalam ketahanan pangan daerah," ujar Edi Cahyono. (ANTARA)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: