>

Merangin Siap Ikuti Lomba 10 Program Pokok PKK 2024

Merangin Siap Ikuti Lomba 10 Program Pokok PKK 2024

Merangin Siap Ikuti Lomba 10 Program Pokok PKK 2024--

BANGKO, JAMBIEKSPRES.CO.ID-Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Jambi dalam waktu dekat, akan menggelar lomba 10 program pokok PKK 2024, yang bertujuan untuk mendukung terwujudnya Gerakan Nasional Keluarga Pelopor Perubahan.

Lomba yang akan digelar meliputi, lomba tertib administrasi dan dasawisma, lomba pola asuh anak dan remaja di era digital, lomba galeri pelanggi fokus pada usaha peningkatan pendapatan keluarga (UP2K) PKK

Selain itu juga akan digelar lomba amalkan dan kukuhkan halaman asri teratur indah serta nyaman, fokus pada pemanfaatan halaman maupun perkarangan dan lomba keluarga sehat, tanggap dan tangguh bencana.

Menyikapi hal tersebut, TP PKK Kabupaten Merangin menggelar rapat persiapan mengikuti lomba 10 Program Pokok PKK 2024 tersebut, di Ruang rapat lantai dua Kantor Dinas Kominfo Kabupaten Merangin, Selasa (8/10).

Tampak hadir pada rapat yang berlangsung cukup santai dipimpin Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Merangin Ny Rismila Fajarman tersebut, Sekretaris I TP PKK Merangin Ny Lilis Arief, Sekretaris II TP PKK Merangin Ny Eva Irsadi.

Hadir juga Sekretaris III TP PKK Merangin Budi Kapriyanto. Ketua Pokja I TP PKK Merangin Ny Maryam Suherman bersama para anggotanya dan Ketua Pokja II TP PKK Merangin Ny Yanti Elvis bersama para anggotanya.

‘’Jadi berbagai persiapan segera kami lakukan. Mudah-mudahan dengan persiapan yang maksimal tersebut, TP PKK Kabupaten Merangin bisa menjadi yang terbaik pada lomba 10 program pokok PKK 2024 ini,’’ujar Wakil Ketua TP PKK Kabupaten Merangin Ny Rismila Fajarman.

Sekretaris I TP PKK Merangin Ny Lilis Arief menambahkan, persiapan yang dilakukan TP PKK Merangin itu dilakukan disemua Pokja, baik Pokja 1 maupun Pokja 2. ‘’Intinya kami ingin menjadi yang terbaik, untuk itu persiapan ini harus benar-benar matang,’’terang Ibu yang akrab disapa Teteh Lilis ini. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: