>

Resmi Dilantik, Berikut Nama-nama MPW Pemuda ICMI Provinsi Jambi Periode 2024-2029

Resmi Dilantik, Berikut Nama-nama MPW Pemuda ICMI Provinsi Jambi Periode 2024-2029

Foto bersama MPW Pemuda ICMI Provinsi Jambi setelah pelantikan. Tampak Ketua Umum MPP Pemuda ICMI, Dr Ismail Rumadan, M.H, Ketua MPW Pemuda ICMI Jambi Dr Nofrans Eka Saputra S.Psi MA, Ketua Orwil ICMI Jambi Prof Muktar Latif M.Pd, Wagub Jambi H Abdullah-Yosi/Jambi Ekspres-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Majelis Pengurus Wilayah Pemuda Ikatan Cendikiawan Muslim Se-Indonesia (MPW Pemuda ICMI) Provinsi Jambi resmi dilantik pada Selasa (11/9/2024) di Aula Rumah Dinas Gubernur Jambi. Terpilih sebagai ketua untuk periode 2024-2029 adalah Dr Nofrans Eka Saputra S.Psi, MA.

 

Pelantikan pengurus dan penyerahan bendera petaka dipimpin langsung oleh Ketua Umum MPP Pemuda ICMI, Dr Ismail Rumadan, M.H.

 

Dalam sambutannya, Ismail Rumadan mengatakan cendikiawan adalah mereka yang peduli terhadap masalah-masalah sosial yang terjadi di sekitarnya. 

 

Kehadiran Pemuda ICMI di Provinsi Jambi diharapkan memberi kontribusi menyelesaikan persoalan sosial yang nyata untuk menjawab kebutuhan masyarakat secara riil pada saat ini. 

 

“Jangan sampai kita rebut di udara, tapi saat landing di bumi kita tidak punya wilayah, apa yang telah diucapkan saat pelantikan tadi hendaknya dapat diimpelementasikan bagi Provinsi Jambi,” himbau Ismail Rumadan.


Pelantikan MPW Pemuda ICMI Provinsi Jambi, Selasa (11/9/2024), terpilih sebagai ketua yaitu Dr Nofrans Eka Saputra S.Psi M.A (tengah)-Yosi/Jambi Ekspres-

 

Sementara itu, Wakil Gubernur Jambi H. Abdullah Sani saat sambutannya dalam acara pelantikan ini menaruh harapan kehadiran Pemuda ICMI ini bisa berperan strategis untuk Provinsi Jambi secara umum. 

 

"Pemprov Jambi dalam menjalankan program pembangunan membutuhkan keterlibatan semua pihak termasuk ICMI dan Pemuda ICMI, jadi sumbang dan saran pengurus baru MPW Pemuda ICMI Provinsi Jambi sebagai intelektual muda, sangat penting bagi kami, demi percepatan program di Provinsi Jambi,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: