>

Kebakaran Lahan Didalam Gudang Bus IMI, Bukan Gudang Minyak!

Kebakaran Lahan Didalam Gudang Bus IMI, Bukan Gudang Minyak!

Kebakaran Lahan Didalam Gudang Bus IMI, Bukan Gudang Minyak--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Kebakaran Lahan di dalam pergudangan tranportasi Bus Indonesia Mulia Indah ( IMI) di jalan Abadi, RT 19 Kelurahan Simpang Rimbo, kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi terbakar, Rabu (04/09/2024).

Terlihat sejumlah mobil bus yang nyaris terbakar karena berdekatan dengan lahan api. Api seketika membesar menyambar tumpukan ban dan semak, namun berhasil dipadamkan oleh petugas. 

Sobari selaku ketua RT 19 setempat mengatakan, awalnya mendapatkan kabar telah terjadi kebakaran di dalam gudang IMI. Lahan tersebut terbakar setelah adanya pembersihan. 

"Lahan itu kering, kami dapat informasi penyebab karena puntung rokok," katanya.

Sobari mengungkap, didalam gudang bus IMI terdapat puluhan angkutan bus maupun minibus yang tidak beroperasi, hal itu dikarenakan mesin mobil yang sudah termakan usia. 

"Sudah lama tidak operasi karena mesin sudah tua," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jambi Doni menjelaskan , berdasarkan informasi yang didapatkan, penyebab kebakaran tersebut diakibatkan oleh puntung rokok pekerja yang membersihkan halaman yang berada di gunung tersebut.

"Itu diakibatkan puntung rokok oleh yang membersihkan di sekitar lokasi. Setelah informasi kami dapatkan kami segera memadamkan kebakaran tersebut," jelasnya.

Doni menegaskan, kebakaran yang terjadi bukanlah gudang minyak ilegal seperti  yang beredar.

"Untuk info kami belum mendapatkan dugaan yang seperti rekan-rekan temukan, nanti ada aparat dari kepolisian akan mencari dugaan itu," ungkap Doni. 

Api berhasil dipadamkan petugas pemadam kebakaran kota Jambi mengerahkan 25 personel, 2 unit kendaraan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: