>

Dukungan Partai Sudah Cukup Untuk Daftar ke KPU, Ini Tanggapan Calon Petahana Al Haris

Dukungan Partai Sudah Cukup Untuk Daftar ke KPU, Ini Tanggapan Calon Petahana Al Haris

Pasangan Haris-Sani --

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Jambi pasangan Al Haris-Abdullah Sani sudah resmi mengantongi rekomendasi dukungan Partai Amanat Nasional (PAN). 

Rekomendasi itu diserahkan semalam (6/6) di kediaman Ketum DPP PAN Zulkifli Hasan di Jakarta. Selain Al Haris, turut mendampingi Ketua DPW PAN Jambi H Bakri.

Sebelumnya, pasangan petahana ini juga sudah mendatkan dukungan dari PPP yang notabenenye memiliki 5 kursi di DPRD Provinsi Jambi. Ditambah PAN 10 kursi, pasangan ini sudah meraup dukungan 15 kursi dari 11 kursi minimal yang disyaratkan untuk mendaftar ke KPU.

Dikonfirmasi hal ini, Bakal Calon Gubernur Jambi Al Haris mengucapkan rasa syukurnya atas dukungan dari PAN ini.

"Kita sampaikan terima kasih kepada DPP PAN yang telah memberikan kepercayaan ke kita di Pilgub Jambi," ujar Haris saat dihubungi via ponselnya Jumat pagi (7/6).

Haris juga membenarkan, dengan bergabungnya dua partai ini, PAN dan PPP, dirinya sudah siap melaju di Pilgub Jambi.

"Alhamdulillah, SK berpasangan dan tinggal mendaftar di KPU, perahu sudah ada sesuai persyaratan," jawab Haris.

Apakah ada kemungkinan partai-partai lainnya bergabung ke koalisi ini? Ditanya hal ini, mantan Bupati Merangin 2 periode itu masih menjawab diplomatis.

"Insya Allah, kita tunggu perkembangan ke depannya," pungkasnya. (pin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: