Nobar Timnas Bersama Pemkot Jambi Dipadati Ribuan Masyarakat

Nobar Timnas Bersama Pemkot Jambi Dipadati Ribuan Masyarakat

Nobar Timnas Bersama Pemkot Jambi Dipadati Ribuan Masyarakat--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Nonton bareng laga semifinal piala Asia 2024 antara Tim Nasional Indonesia versus Uzbekistan, di kawasan Tugu Keris Sigijai Senin malam (29/4/2024), dipadati ribuan masyarakat

Kegaitan nobar yang difasilitasi Pemkot Jambi itu dihadiri Penjabat Wali Kota Jambi Sri Purwaningsih. PJ Walikota itu turut berbaur bersama masyarakat.

Tidak hanya Wali Kota , Sekda Kota Jambi A Ridwan, Kadis Kominfo Abu Bakar, Kasat Pol PP Feriadi, Kadis Perhubungan Saleh Rido hingga Kadis LH Ardi terlihat tutur hadir di kegiatan nobar tersebut. 

Pada kesempatan itu Pemkot Jambi juga menyediakan berbagai door prize untuk memeriahkan nonton bareng.

Sekda Kota Jambi A Ridwan kepada awak media usai pertandingan mengatakan, nobar hari ini sejatinya telah di rencanakan Pemkot Jambi saat Indonesia U 23 masuk ke babak semi final.

Dimana Pemkot Jambi ingin mengakomodir masyakat yang ingin mendukung Timnas dan merasakan semangat nasionalisme.

Namun ia juga meminta kepada masyakat untuk tidak terlalu kecewa dengan hasil yang kita dapat.

"Mungkin malam ini (Senin, red) keberuntungan belum berpihak kepada kita, namun masih ada satu pertandingan lagi untuk merebut tempat ketiga. Semoga kita bisa menang di sana dan masuk olimpiade," ujarnya.

"Terima kasih kepada masyakat yang telah menyaksikan nobar ini dengan tertib," pungkasnya. (hfz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: