Punya Modal 4 Kursi, Asnawi Percaya Diri Maju di Pilkada Muaro Jambi

Punya Modal 4 Kursi, Asnawi Percaya Diri Maju di Pilkada Muaro Jambi

Asnawi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Bakal calon Bupati Muaro Jambi, Asnawi Rivai percaya diri maju di Pemilhan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Dengan bermodalkan empat kursi dari partai Demokrat, Asnawi optimis bisa belayar untuk masuk gelanggang perebutan BH 1 Muaro Jambi. 

 

Asnawi mengaku bahwa saat ini dirinya fokus bersosialisasi dan turun langsung ke masyarakat. Disamping itu juga melakukan penjajakan dukungan partai politik. 

“Sekarang saya fokus sosialisasi, mendengarkan aspirasi masyarakat. Banyak hal yang kita temui dilapangan terutama terkait pembangunan Kabupaten Muaro Jambi,” ujarnya, Kamis (25/4/2024). 

Terkait dukungan partai, mantan Ketua Bawaslu Provinsi Jambi ini mengaku bahwa dirinya tengah melakukan komunikasi. Itu karena partai Demokrat yang digawanginya harus berkoalisi agar bisa mengusugn pasangan calon. 

“Demokrat itu punya 4 kursi, artinya harus koalisi. Karena syarat minimal maju itu 8 kursi. Maka setidaknya kita harus berkoalisi dengan 1 atau 2 partai lagi,” sebutnya. 

Lalu bagaimana dengan pendamping? Asnawi mengaku saat ini tengah melakukan penjajakan dan sudah mengantongi beberapa nama. Hanya saja Asnawi enggan membeberkan siapa pendamping yang akan digandengnya tersebut. “Soal siapa nanti dulu, politik itukan bergerak dinamis. Semua kemungkinan bisa terjadi,” pungkasnya. (aiz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: