>

Hadapi Pilkada 2024, Kader Internal PAN di Jambi Bersaing Perebutkan Dukungan Partai

Hadapi Pilkada 2024, Kader Internal PAN di Jambi Bersaing Perebutkan Dukungan Partai

Pengurus DPW PAN Provinsi Jambi ketika menggelar rapat internal dalam rangka persiapan menghadapi Pemilu 2024.--

Lantas bagaimana PAN menyingkapi persoalan dinamika internal jelang Pilkada?

Ketua DPW PAN Provinsi Jambi H Bakri mengatakan bahwa pada Pilkada 2024 partainya akan memprioritaskan kader internal untuk maju.

Anggota DPR RI ini tidak menampik ada banyak nama yang muncul dari internal partai. 

“Untuk Pilkada kita akan memprioritaskan kader internal. Kita sudah menang di Pileg dan ingin juga menang di Pilkada,” ujarnya, Minggu (31/3) kemarin. 

Setelah lebaran atau pertengahan April nanti, kata Bakri, partainya akan membuka penjaringan untuk calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.

“Kita buka penjaringan habis lebaran. Kita mendorong kader internal, ini jadi prioritas,” sebutnya. 

Soal beberapa nama kader yang muncul di daerah, Bakri mengaku diinternal belum ada Rakor soal Pilkada.

Setelah Rakor baru ada petunjuk teknis soal Pilkada, termasuk soal kader internal seperti apa.

“Jadi memang kita belum bisa berbicara jauh soal Pilkada. Yang jelas prioritas kita kader internal,” ungkapnya. 

Hanya saja, untuk Pilgub Jambi dan Pilwako Sungai Penuh Bakri menegaskan bahwa sudah ada rekomendasi yang diberikan kepada kandidat.

Untuk Pilgub ada Romi Hariyanto dan Pilwako ada nama mantan walikota Jambi Mualana. 

“Untuk di Kota Jambi dan Pilgub rekomendasi PAN sudah berada ditangan Maulana dan Haris. Mereka diminta untuk segera mencari wakil,” terangnya. 

Kemudian setelah itu keduanya diminta segara untuk menyampaikan hasil ke DPP.

“Artinya mereka sudah melewati satu tahapan, tinggal tahapan akhir yakni di DPP,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: