DPRD: Kinerja Pj Bupati Sarolangun Mengecewakan
PARIPURNA: Suasana Rapat Paripunra di DPRD Sarolangun.----
"Kami dulu sempat membayangkan, berekspektasi bahwa dengan pak Pj dari Kemendagri APBD ini mungkin lebih cepat dari tahun-tahun sebelumnya. Tapi, kenyataan hari ini kita baru rapat paripurna," kata Fadlan.
Menanggapi kekecewaan tersebut, Pj Bupati Sarolangun Bachril Bakri menyampaikan permintaan maaf kepada pihak dewan pada rapat paripurna tersebut. Meski tidak menyampaikan alasan keterlambatan, hal itu terjadi karena katanya di daerah lain ada juga yang mengalami keterlambatan yang sama, seperti Kabupaten Sarolangun.
"Untuk itu saya juga meminta maaf dan kita akan terus evaluasi untuk meningkatkan kinerja para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Tentu ini akan menjadi perhatian serius kita," kata Bachril. (hnd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: